Skripsi
Kajian Dampak Perambahan Hutan Terhadap Struktur Komposisi Serta Status Regenerasi Pada Kawasan Hutan Lindung Roko Raka Matalumbu (Studi Kasus Hutan Lindung Di Desa Reda Pada Kecamatan Wewewa Barat Kabupaten Sumba Barat Daya)
XMLHutan sangat berperan penting dalam menjaga stabilitas keberlangsungan lingkungan, keseimbangan ekosistem flora dan fauna, dan juga sebagai sumber penyangga tata air. Hutan Lindung Roko Raka Matalumbu di Desa Reda Pada sangat marak kegiatan perambahan yang dilakukan oleh masyarakat sekitar untuk dijadikan lahan perkebunan, pertanian, pengambilan kayu maupun bentuk pemanfaatan lainnya. Dampak negatif dari perambahan yaitu salah satu berubahnya struktur komposisi vegetasi dan juga kepada status regenerasi hutan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis struktur komposisi serta status regenerasi pada kawasan hutan lindung Roko Raka. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kualitatif dan kuantitatif. Data kuantitatif diperoleh dari analisis vegetasi, sedangkan pengambilan data secara kualitatif dilakukan dengan empat cara yakni; studi literatur, wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil analisis vegetasi tingkat pertumbuhan pohon sebesar 0,31 Individu/Ha, tiang sebesar 1 individu/Ha, pancang sebesar 0,76 individu/Ha, serta semai sebesar 68 individu/Ha. Struktur horizontal pada kawasan hutan lindung in didominasi oleh kelas umur diameter 30-40 cm dan struktur vertikal didominasi oleh stratum B (20-30 cm). Status Regenerasi Hutan Lindung Roko Raka berdasarkan jenis pohon berstatus “Tidak beregenerasi”. Berdasarkan hasil wawancara dengan pihak Pemerintah dan Masyarakat diketahui bahwa perambahan hutan yang dilakukan masyarakat merupakan alasan utama dari menurunnya struktur dan komposisi Hutan Lindung Roko Raka
Kata Kunci : Perambahan , Struktur Komposisi, Status Regenerasi, Hutan Lindung Roko Raka Matalumbu
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
SUKARTINO HABAMANANGA - Personal Name
|
Student ID |
1804070057
|
Dosen Pembimbing | |
Penguji |
MUHAMAD SOIMIN - - Ketua Penguji
Michael Riwu Kaho - 196307241987021002 - Penguji 1 Nixon Rammang - 198009202006041002 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
54251
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Fakultas Pertanian
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2024 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
542.51 HAB K
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |