Skripsi
ANALISIS KESALAHAN SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL FISIKA MATERI FLUIDA STATIS BERBASIS PROSEDUR NEWMAN PADA SISWA KELAS XI SMA NEGERI 2 KUPANG
XMLPenelitian ini membahas tentang analisis kesalahan siswa pada siswa kelas XI dalam menyelesaikan soal fisika pada materi fluida statis berbasis prosedur Newman, dengan motode deskriptif kualitatif menggunakan pendekatan fenomologis yang dilaksanakan di SMAN 2 Kupang. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui jenis kesalahan yang dilakukan siswa dalam menyelesaikan soal fisika materi Fluida Statis dan untuk mengetahui penyebab terjadinya kesalahan siswa dalam menyelesaikan soal fisika materi Fluida Statis.
Populasi dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas XI SMAN 2 Kupang dan yang menjadi sampel adalah peserta didik kelasa XI IPA 1 SMAN 2 Kupang yang terdiri dari 29 peserta didik dan pengambilan sampel digunakan menggunakan teknik purposive sampling . Instrumen yang digunakan berupa soal tes. Pemilihan subjek penelitian yaitu diambil 6 dari 29 peserta didik kelas XI IPA 1, masing-masing terdiri dari 2 kelompok atas, sedang dan bawah yang diambil berdasarkan tingkat kesalahan peserta didik.
Hasil penelitian menunjukan peserta didik melakukan kesalahan pada semua jenis kesalahan pada indikator berbasis Newman, kesalahan tersebut dapat dilihat dari persentase berikut ini: Kesalahan Membaca Soal (Reading Error), terjadi sebanyak 5%, Kesalahan Memahami Masalah (Comprehension Error), terjadi sebanyak 14%, Kesalahan Transformation (Transformation Error), terjadi sebanyak 3%, Kesalahan Keterampilan Proses (Prosses Skill Error), terjadi sebanyak 36%, Kesalahan Jawaban Akhir (Encoding Error), terjadi sebanyak 42%. Dengan demikian kesalahan terbanyak yang dialami oleh peserta didik SMAN 2 Kupang kelas XI IPA 1 adalah Kesalahan Kesalahan jawaban akhir (Encoding Error).
Kata kunci: analisis kesalahan, soal fisika, prosdur Newman.
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
Rivaldy Klaas - Personal Name
|
Student ID |
1901050024
|
Dosen Pembimbing |
Vinsensius Lantik, S.Pd., M. Pd. - 19790129 200812 1 001 - Dosen Pembimbing 1
Drs. Fakhruddin, M.Si - - Dosen Pembimbing 2 ANTONIUS SUBAN HALI - 197809172009121004 - Dosen Pembimbing 3 |
Penguji | |
Kode Prodi PDDIKTI |
84203
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2024 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
842.03 Kla A
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |