Skripsi
Hubungan Pola Makan Kuliner Lokal dengan Gejala GERD Pada Pegawai Bank di Kota Soe Nusa Tenggara Timur
XMLLatar Belakang: Prevalensi GERD mengalami peningkatan pada semua kelompok usia dengan kejadian tertinggi usia 20 sampai 45 tahun pada usia produktif. Pegawai bank adalah kelompok usia reproduktif yang memiliki time demands of works sehingga mengharuskan jam kerja yang lebih panjang dengan perubahan gaya hidup dan berisiko mengalami GERD. Perubahan pola makan dengan jenis makanan pedas, asam dan berlemak seperti jagung bose, daging sei, sambal luat dan jeruk keprok soe apabila dikonsumsi dalam frekuensi yang sering dan jumlah yang berlebihan dapat menyebabkan keluhan heartburn dan regurgitasi. Tujuan Penelitian: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya hubungan pola makan kuliner lokal dengan gejala GERD pada pegawai bank di Kota Soe Nusa Tenggara Timur. Metode Penelitian: Penelitian ini menggunakan desain penelitian observasional analitik dengan rancangan cross sectional yang dilakukan pada pegawai bank di Kota Soe Nusa Tenggara Timur dengan menggunakan kuesioner pola makan kuliner lokal dan gastroesphageal reflux disease questionnaire (GERD-Q). Pengambilan sampel menggunakan teknik total sampling dan diperoleh 99 subjek penelitian yang memenuhi kriteria inklusi. Hasil: Dari hasil uji coefficient contingency, tidak terdapat hubungan antar pola makan kuliner lokal dengan gejala GERD pada pegawai bank di Kota Soe Nusa Tenggara Timur. Kesimpulan: tidak terdapat hubungan antar pola makan kuliner lokal dengan gejala GERD pada pegawai bank di Kota Soe Nusa Tenggara Timur.
Kata Kunci: pola makan, GERD, pegawai bank, Kota Soe
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
Cynthia Candra Dinawati Liu - Personal Name
|
Student ID |
2208020063
|
Dosen Pembimbing |
REGINA MARVINA HUTASOIT - 197911072015042001 - Dosen Pembimbing 1
RAHEL RARA WODA - 8850523419 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Efrisca Meliyuita Br Damanik - 197804182008012018 - Ketua Penguji
|
Kode Prodi PDDIKTI |
11901
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Profesi Dokter
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2022 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
119.01 Cyn H
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |