Skripsi
Pemanfaatan Video Isoman Bagi Pasien Dan Tenaga Kesehatan Covid-19 (Studi Fenomenologi terhadap Pasien dan Tenaga Kesehatan di Puskesmas Pasir Panjang Kota Kupang)
XMLMedia video memiliki petan penting sebagai media promosi kesehatan selama pandemi covid-19. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengalaman, motif dan makna dalam pemanfaatan video isoman bagi pasien dan tenaga kesehatan di Puskesmas Pasir Panjang, Jenis penelitian ini adalah deskriptif kualitatif dengan menggunakan studi fenomenologi Alfred Schutz. Penelitian ini berfokus pada pemanfaatan video isoman sebagai objek dalam penelitian ini. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara mendalam, observasi dan studi dokumen. Hasil dari penelitian ini Menunjukkan bahwa dalam memanfaatkan video isoman Covid-19, tenaga kesehatan pasien di Puskesmas Pasir Panjang mencakup beberapa pengalaman yaitu, video yang disebarluaskan merupakan video yang diproduksi sendiri dan didapatkan dari kementerian kesehatan, selain itu dalam produksi video tersebut tenaga kesehatan melewati beberapa proses seperti penyusunan naskah, penentuan lokasi dan pemeran menyiapkan peralatan produksi, melakukan pengambilan video. pengeditan dan penyebarluasan. Sementara pengalaman yang pasien dapatkan adalah pemahaman yang lebih baik terhadap isoman, dan dapat memberikan dukungan bagi pasien. Dalam proses penyebarluasan, tenaga kesehatan menggunakan berbagai media sosial dan media penyalur infromasi lainnya. Adapun motif dalam pemanfaatan video isoman ini dibagi dalam dua bagian yaitu motif sebab (Because of Motive) seperti efektif, menarik, mudah dipahami serta jangkauan lebih luas dan motif tujuan (In Order of Motives) seperti meningkatkan kesadaran masyarakat, mengurangi penyebaran covid-19, dan peningkatan kapasitas, skill dan kreatifitas tenaga kesehatan.
Kata Kunci: Fenomenologi, Media Promosi Kesehatan, Video, Covid-19, Tenaga Kesehatan, Pasien, Puskesmas Pasir Panjung
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
DHAVA PUTERA SYAHIDAN - Personal Name
|
Student ID |
1803050116
|
Dosen Pembimbing |
SILVANIA STELLA EPIPHANIA MANDARU - 198401062014042001 - Dosen Pembimbing 1
Maria V. D. P. Swan - 8829023419 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Silvania Stella Epiphania Mandaru - 198401062014042001 - Ketua Penguji
Maria V. D. P. Swan - 8829023419 - Penguji 1 Mas'amah - 197906172008012020 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
70201
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Ilmu Komunikasi
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2024 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
702.01 SYA P
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |