Pemanfaatan Bubuk Aktif Ahl Pada Fermentasi Limbah Cair Tahu Terhadap Peningkatan Mikroorganisme Dan Perbaikan Sifat Kimia Tanah Vertisol Serta Hasil Tanaman Tomat (Lycopersicum esculentum Mill.)

Detail Cantuman

Skripsi

Pemanfaatan Bubuk Aktif Ahl Pada Fermentasi Limbah Cair Tahu Terhadap Peningkatan Mikroorganisme Dan Perbaikan Sifat Kimia Tanah Vertisol Serta Hasil Tanaman Tomat (Lycopersicum esculentum Mill.)

XML

Tanah Vertisol merupakan tanah yang memiliki kandungan liat tinggi, mengandung bahan organik dan unsur hara N, P, dan K bagi tanaman yang rendah,.
Kondisi ini dapat diperbaiki dengan mengaplikasi pupuk organik cair seperti limbah cair tahu. Namun dalam fermentasi unsur hara yang dikandung menjadi tersedia bagi tanaman memerlukan waktu yang lama. Salah satu inovasi yang dapat mempercepat proses fermentasi tersebut aalah Bubuk aktif AHL hal ini disebabkan bubuk aktif AHL mampu meningkatkan kerja mikroorganisme pengurai untuk membantu mempercepat ketersediaan unsur hara. Penelitian ini dilaksanakan di Penfui Timur Kota Kupang dan
Laboratorium Kimia Tanah dan Penyakit Tumbuhan Fakultas Pertanian Universitas Nusa Cendana Kupang. Dimulai dari bulan Oktober 2020 -Januari 2021. Penelitian ini
dirancang menggunakan rancangan acak kelompok dengan 9 perlakuan yaitu (L0) tanpa pemberian bubuk aktif AHL dan limbah cair tahu,(L1) limbah cair tahu 100% , (L2) limbah cair tahu 75% + Air 25 %, (L3) limbah cair tahu 50% + Air 50 %, (L4) limbah cair tahu 25 % + Air 75 %, (L5) limbah cair tahu 100 % + Bubuk aktif AHL 1,9 g, (L6) limbah cair tahu 75% + Bubuk aktif AHL 1,9 g + Air 25%, (L7) limbah cair tahu 50% + Bubuk aktif AHL 1,9g + Air 50 %, (L8) limbah cair tahu 25% + Bubuk aktif AHL 1,9 g + Air75 %. Semua perlakuan diulang 3 kali. Data hasil pengukuran dianalisis menggunkan sidik ragam dan uji lanjut Duncan pada taraf 5%. Peubah pengamatan adalah total mikroorganisme, N total, P tersedia , K tertukar dan hasil tanaman tomat. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perlakuan (L5) limbah cair tahu 100 % + Bubuk aktif AHL 1,9 g,
berpengaruh nyata lebih tinggi terhadap total mikroorganisme, N total, P tersedia K tertukar dan hasil tomat.
Kata Kunci : bubuk aktif AHL, hasil tomat, limbah cair tahu,Vertisol


Detail Information

Item Type
Penulis
APOLINARIUS ANGLI ENDE - Personal Name
Student ID
1704060038
Dosen Pembimbing
I. N. Prijo Soetedjo - 196104201988101001 - Dosen Pembimbing 1
ANTHONIUS S J ADUTAE - 19621125198803100 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
I. N. Prijo Soetedjo - 196104201988101001 - Ketua Penguji
Lily Fauziah Ishaq - 196710101993032003 - Ketua Penguji
Anthonius S J Adutae - 19621125198803100 - Penguji 1
Kode Prodi PDDIKTI
54211
Edisi
Published
Departement
Agroteknologi
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
542.11 END P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA