Skripsi
Tingkat Kepuasan Atlet Terhadap Kinerja Wasit Pengkab PBVSI Kabupaten Timor Tengah Selatan
XMLPentingnya kinerja wasit dalam memimpin pertandingan agar dapat berjalan dengan lancar. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Tingkat Kepuasan Atlet Terhadap Kinerja Wasit Pengkab PBVSI Kabupaten Tomor Tengah Selatan.
Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. Metode yang digunakan adalah survey dengan teknik pengambilan datanya menggunakan angket. Populasi pada penelitian ini adalah empat klub pada kejuaraan bola voli tingkat SMA. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah purposive sampling, yaitu berjumlah empat pulu atlit. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif yang dituangkan dalam bentuk presentase.
Berdasarkan hasil analisis data, deskripsi, pengujian hasil penelitian, dan pembahasan, dapat diambil kesimpulan, bahwa tingkat kepuasan atlet terhadap kinerja wasit pengkab PBVSI Kabupaten Timor Tengah Selatan berada pada faktor berwujud masuk dalam kategori “sangat tinggi”. Faktor empati masuk dalam kategori “tinggi”. Faktor keyakinan masuk dalam kategori “sangat tinggi”. Faktor daya tanggap masuk dalam kategori “tinggi”. Faktor keandalan masuk dalam kategori “sangat tinggi”. Berdasarkan nilai rata-rata, yaitu masuk dalam kategori “sangat tinggi”.
Dapat disimpulkan secara umum bahwa Tingkat Kepuasan Atlet Terhadap Kinerja Wasit Pengkab PBVSI Kabupaten Timor Tengah Selatan masuk dalam kategori sangat tinggi.
Kata Kunci: Tingkat kepuasan, Kinerja wasit, Kejuaraan bola voli
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
SEMUEL TANA - Personal Name
|
Student ID |
1901150032
|
Dosen Pembimbing | |
Penguji |
Ronald D.A. Fufu - 199210132019031012 - Ketua Penguji
Al Ihzan Tajuddin - 199004022019031012 - Penguji 1 SALMON RUNESI - - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
85201
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2024 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
852.01 TAN T
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |