KAJIAN YURIDIS TERHADAP CRYPTOCURRENCY ILEGAL DALAM PERSPEKTIF TINDAK PIDANA PENCUCIAN UANG

Detail Cantuman

Skripsi

KAJIAN YURIDIS TERHADAP CRYPTOCURRENCY ILEGAL DALAM PERSPEKTIF TINDAK PIDANA PENCUCIAN UANG

XML

Cryptocurrency merupakan mekanisme jenis mata uang digital yang dapat digunakan untuk bertransaksi secara virtual yang dilindungi sebuah persandian computer. Cryptocurrency ilegal, yaitu media crypto yang beroperasi bebas tanpa adanya pengawasan dari badan hukum mana pun, dikarenakan harta dan aset yang diinvestasikan para investor dalam crypto Ilegal bersifat rahasia dan tidak ada pengawasan BAPPEBTI Ataupun PPATK, sehingga tidak diketahui asal-usulnya dengan data yang pasti dan jelas, bisa digunakan sebagai media bagi para pelaku kejahatan untuk menyembunyikan atau menyamarkan asal-usul harta kekayaan yang diperoleh dari tindak pidana pencucian uang.
Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah (1) Bagaimanakah modus pencucian uang melalui media cryptocurrency ilegal? (2) Bagaimanakah kebijakan hukum pidana dalam upaya penanggulangan terjadinya tindak pidana pencucian uang melalui media cryptocurrency ilegal?
Penelitian ini merupakan penelitian hukum normatif yang memfokuskan penelitian pada peraturan atau perundang-undangan yang tertulis atau penelitian yang didasarkan pada kaidah atau norma yang berlaku dalam masyarakat.
Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Modus operandi yang digunakan oleh para pelaku dalam tindak pidana pencucian uang mealui media cryptocurrency ialah dengan metode trading dan juga ivestasi beserta beberapa metode lainya. Para pelaku memanfaatkan sistem transaksi pada cryptocurrency yang bersifat tertutup atau anonim, sehingga para pelaku mendapat celah untuk melancarkan aksi kejahatan. (2) Peraturan hukum yang telah ada pun masih terjadi tindak pidana terkhususnya TPPU yang dilakukan melalui cryptocurrency ilegal, sehingga sebaiknya pemerintah membuat aturan atau melakukan pembaharuan hukum mengenai teknik memproses terkait dengan tindak pidana pencucian uang menggunakan cryptocurrency yang mencakup platform crypto, baik itu yang legal maupun ilegal.
Kata kunci: Cryptocurrency Ilegal, perspektif tindak pidana, pencucian uang,
upaya penanggulangan, modus operandi.


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
Getri Kefi - Personal Name
Student ID
2002010076
Dosen Pembimbing
Dr. Aksi Sinurat, S.H.M.Hum - - Dosen Pembimbing 1
Dr. Orpa G. Manuain, S.H., M.H. - 19631020 198901 2 001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Prof. Dr. Jimmy Pello, S.H., M.S. - 19580831 198704 1 001 - Ketua Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
74101
Edisi
Published
Departement
Fakultas Hukum
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
742.01 KEF K
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA