Skripsi
HUBUNGAN ANTARA SIKAP TERHADAP KESEHATAN MENTAL DAN PERILAKU MENCARI BANTUAN PADA MAHASISWA JURUSAN PSIKOLOGI UNIVERSITAS NUSA CENDANA
XMLPenelitian ini bertujuan untuk menganalisis hubungan antara sikap terhadap kesehatan mental dan perilaku mencari bantuan pada mahasiswa jurusan Psikologi di Universitas Nusa Cendana. Penelitian ini melibatkan 217 mahasiswa aktif yang berusia 18-24 tahun, dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Pengumpulan data dilakukan menggunakan kuesioner yang mengukur sikap terhadap kesehatan mental dan perilaku mencari bantuan. Analisis data menggunakan uji korelasi Pearson product-moment. Hasil penelitian menunjukkan bahwa mayoritas responden (77,4%) memiliki sikap positif terhadap kesehatan mental, sementara 22,6% lainnya memiliki sikap negatif, yang menunjukkan adanya stigma dan hambatan dalam mencari bantuan. Terdapat hubungan positif dan signifikan antara sikap terhadap kesehatan mental dan perilaku mencari bantuan (r = 0,269; p < 0,05). Penelitian ini menyimpulkan bahwa sikap positif terhadap kesehatan mental dapat meningkatkan kecenderungan mahasiswa untuk mencari dukungan, baik melalui jalur informal (teman dan keluarga) maupun formal (layanan profesional). Edukasi berkelanjutan diperlukan untuk mengurangi stigma dan meningkatkan literasi kesehatan mental di kalangan mahasiswa.
Daftar Pustaka: 94 (2005-2023)
Kata Kunci: Attitudes, Mental Health, Help-Seeking Behavior, Psychology Students, Stigma
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
Nirmala Karunia Salim - Personal Name
|
Student ID |
2007020126
|
Dosen Pembimbing |
Juliana M.Y. Benu - 199103182019032020 - Dosen Pembimbing 1
Shela Christine Pello - 8830523419 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Juliana M.Y. Benu - 199103182019032020 - Ketua Penguji
Shela C. Pello - - - Penguji 1 Dian Lestari Anakaka - 198509042015042004 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
73201
|
Edisi |
Published
|
Departement |
PSikologi
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2025 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
732.01 SAL H
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |