Skripsi
RANCANGAN DIMENSI SETTLING POND PADA PT SUMBER PERMATA MINERAL, KABUPATEN MOROWALI UTARA, PROVINSI SULAWESI TENGAH
XML
PT Sumber Permata Mineral merupakan perusahaan yang bergerak dalam industri pertambangan nikel yang berlokasi di Desa Molino, Kecamatan Petasia Timur, Kabupaten Morowali Utara. Kegiatan penambangan di PT. Sumber Permata Mineral dilakukan dengan sistem tambang terbuka menggunakan metode open cast. Masalah utama yang sering dihadapi perusahaan adalah pengelolaan air limpasan yang tidak optimal, dimana settling pond yang ada mengalami luapan dan proses pengendapan yang tidak maksimal akibat dimensi yang kurang tepat, kecepatan aliran tinggi, dan waktu tinggal yang tidak memadai. Penelitian ini bertujuan merekomendasikan dimensi settling pond yang tepat untuk mengatasi masalah tersebut. Rancangan dimensi settling pond dibuat dengan melakukan perhitungan curah hujan menggunakan Metode Gumble dan didapatkan curah hujan rencana 180,90 mm/hari, intensitas curah hujan 7,54 mm/jam, luas daerah tangkapan hujan 115,53 ha. Dari perhitungan tersebut, diperoleh debit limpasan maksimum sebesar 1,695 m³/detik dan jumlah padatan yang masuk ke settling pond sebesar 411,20 m^3/jam atau setara dengan 9868,91 m^3/hari. Berdasarkan hasil perhitungan parameter yang telah dilakukan, diperoleh bahwa volume settling pond yang direkomendasikan adalah sebesar 24669,7 m³. Melalui analisis data dan merujuk pada acuan teknis, dimensi settling pond perlu diperbesar agar mampu menampung debit harian tersebut. Dimensi yang disarankan yaitu panjang dan lebar atas 23,73 m × 28,30 m, panjang dan lebar bagian alas 20,26 m × 23,68 m, serta kedalaman 4 m. Dengan rancangan ini, limpasan air dapat tertampung dengan baik dan proses pengendapan lumpur dapat berlangsung secara optimal
Detail Information
Item Type |
Skripsi
|
---|---|
Penulis |
Febriani Diana Talo - Personal Name
|
Student ID |
2106100008
|
Dosen Pembimbing |
NONI BANUNAEK - 196812061995031001 - Dosen Pembimbing 1
Matilda Metboki - 199301172022032008 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Noni Banunaek - 196812061995031001 - Ketua Penguji
Matilda Metboki - 199301172022032008 - Penguji 1 Ir. Henda Viktor Risano Taopan, M.Ling - 196603181997031001 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
31201
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Teknik Pertambangan
|
Kontributor |
Ir. Henda V. R. Taopan, M. Ling - Kontributor
|
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2025 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
312.01 Tal R
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |