Evaluasi Efektivitas Filtrat Kiwi (Actinidia deliciosa) terhadap Semen Babi Landrace di Kota Kupang dalam Extender Semen Life

Detail Cantuman

Skripsi

Evaluasi Efektivitas Filtrat Kiwi (Actinidia deliciosa) terhadap Semen Babi Landrace di Kota Kupang dalam Extender Semen Life

XML

Ternak babi Landrace merupakan ternak yang banyak diminati oleh masyarakat sehingga untuk meningkatkan produksi ternak dapat dilakukan kawin suntik atau inseminasi buatan. Inseminasi buatan merupakan suatu cara yang dapat digunakan oleh peternak untuk meningkatkan kualitas semen ternak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas filtrat kiwi (Actinidia deliciosa) terhadap daya hidup spermatozoa babi Landrace. Semen babi Landrace diambil dari 1 ekor pejantan unggul dengan umur ± 1,5 tahun. Pengambilan semen menggunakan teknik glove hand method. Selanjutnya, semen dibagi menjadi 5 kelompok perlakuan dan 2 kelompok kontrol. Setiap kelompok perlakuan ditambahkan dengan filtrat kiwi (Actinidia deliciosa) sebanyak; P1: 100µl, P2: 200µl, P3: 300µl, P4: 400µl, P5: 500µl dalam extender semen life® dan disimpan pada suhu holding time. Pengamatan daya hidup spermatozoa dilakukan setiap 2 jam sekali hingga 16 jam pengamatan. Hasil pengamatan semen segar dianalisis secara deskriptif. Data evaluasi semen cair dianalisis menggunakan Analysys of Variance (ANOVA). Apabila terdapat perbedaan yang nyata maka dilakukan dengan uji Duncan untuk
membandingkan hasil tiap perlakuan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penambahan extender semen life® dan antioksidan filtrat kiwi (Actinidia deliciosa) tidak berbeda secara nyata terhadap daya tahan hidup spermatozoa babi Landrace. Perlakuan dengan tambahan filtrat kiwi (Actinidia deliciosa) dengan konsentrasi 300µl /mL ke dalam pengenceran semen menunjukkan hasil yang baik dalam mempertahankan daya tahan hidup spermatozoa terlihat dari nilai motilitas sebesar 70,00% dan nilai viabilitas sebesar 76,09% dengan masa simpan hingga 16 jam.


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
Herllyn Yulisna Haning - Personal Name
Student ID
2109010051
Dosen Pembimbing
drh. Nancy Diana F. K. Foeh, M.Si - 19860504 201012 2 005 - Dosen Pembimbing 1
drh. Heny Nitbani, M.Si - 19821121 200912 2 003 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Dr. drh. Yulfia N. Selan, M.Sc - 19800702 200912 2 004 - Ketua Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
54261
Edisi
Published
Departement
Kedokteran Hewan
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
542.61 Han E
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA