Analisis Perencanaan Pajak Melalui Revaluasi Aset Tetap pada PT Destinasi Tirta Nusantara Tbk

Detail Cantuman

Skripsi

Analisis Perencanaan Pajak Melalui Revaluasi Aset Tetap pada PT Destinasi Tirta Nusantara Tbk

XML

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan perencanaan pajak melalui revaluasi aset tetap pada PT Destinasi Tirta Nusantara Tbk. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif. Jenis data yang digunakan adalah data kuantitatif dan data kualitatif. Data kuantitatif meliputi data aset tetap perusahaan, laporan keuangan tahunan PT Destinasi Tirta Nusantara Tbk untuk tahun 2016 dan data kualitatif yang digunakan adalah profil perusahaan dalam laporan tahunan PT Destinasi Tirta Nusantara Tbk tahun 2018 dengan sumber data sekunder yang diambil melalui situs resmi Bursa Efek Indonesia. Teknik analisis yang digunakan adalah deskriptif. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa penerapan perencanaan pajak melalui revaluasi aset tetap berdampak pada membesarnya beban pajak yang harus dibayar perusahaan sebagai wajib pajak badan. Ketika perusahaan membayar PPh final atas revaluasi aset tetap, jumlah beban pajak yang harus dibayar perusahaan semakin membesar. Hal ini disebabkan oleh revaluasi yang hanya dilakukan pada aset tetap atas tanah dimana aset tetap tersebut tidak dapat dapat disusutkan. PT Destinasi Tirta Nusantara Tbk perlu mempertimbangkan agar tidak hanya merevaluasi aset tetap tanah. PT Destinasi Tirta Nusantara Tbk dapat melakukan revaluasi aset tetap selain tanah, yang dapat disusutkan seperti bangunan dan prasarana, peralatan dan perlengkapan, dan kendaraan bermotor. Kata Kunci : Perencanaan Pajak, Revaluasi Aset Tetap, Aset Tetap


Detail Information

Item Type
Penulis
IGNASIA BUNGA ANDRADA - Personal Name
Student ID
1610020124
Dosen Pembimbing
YOHANES DEMU - 196909071998021001 - Dosen Pembimbing 1
HERLY MATHELDA OEMATAN - 198102272008012016 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Yohanes Demu - 196909071998021001 - Ketua Penguji
Herly Mathelda Oematan - 198102272008012016 - Penguji 1
Minarni A. Dethan - 198507152012001012 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
62201
Edisi
Published
Departement
Akuntansi, FEB
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
622.01 And A
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA