Skripsi
Memudarnya Minat Generasi Muda Terhadap Budaya (Tarian Vera) Di Kelurahan Watu Nggene Kecamatan Kota Komba Kabupaten Manggarai Timur
XMLPenelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan menjelasakan tentang memudarnya minat generasi muda terhadap budaya tarian Vera, menggambarkan apa faktor penyebab memudarnya minat generasi muda terhadap budaya tarian Vera. Penelitian ini menggunakan metode pendekatan kualitatif. Metode ini dipilih karena penelitian kualitatif bisa mendeskripsikan objek secara holistik dengan realitas sosial yang terjadi di kehidupan nyata. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang dipakai adalah reduksi data, penyajian data, dan verifikasi data. Informan dalam penelitian ini adalah berjumlah 9 orang yaitu Bapak Markus Bana (86 tahun), Bapak Yosep Neja (68 tahun), Bapak Mus Nale (50 tahun), Ibu Walburga Owa (60 tahun), Saudara Ferdinanto Lendo (16 tahun), saudara Aldi Neja (16 tahun ), saudara Alok Sale (20 tahun), saudara Yerwin Ola (23 tahun), saudari Bela Moghang (17 tahun). Hasil penelitian ini menunjukan bahwa memudarnya minat generasi muda terhadap budaya tarian Vera disebabkan karena adanya faktor peneyebab ; (1) yang Faktor internal ; kurangannya sosialisasi dari Tua adat dan orang tua serta masyarakat setempat. (2) Faktor eksternal ; akibat perkembangan teknologi dan ketertarikan generasi muda terhadap budaya asing. Generasi muda di Kelurahan Watu Nggene lebih tertarik dengan budaya moderen, seperti teknologi, musik dj, cara berpakaian bahkan hampir punah, salah satunya adalah budaya tarian Vera. Dari hasil penelitian dan lain-lain. Hal ini dapat berpengaruh terhadap budaya setempat yang mengalami perubahan tersebut disarankan agar tua adat dan Orang Tua harus memberikan pengetahuan dan mensosialisasikan terhadap generasi muda tentang makna dari tarian Vera, generasi muda diharapkan untuk berinteraksi dengan tua adat dan orang tua supaya bisa mengetahui makna dari tarian Vera, masyarakat diharapkan untuk berpartisipasi dalam melestarikan budaya tarian Vera dan untuk pemerintah diharapakan untuk mempublikasikan budaya tarian Vera agar budaya tarian Vera tersebut dapat diketahui oleh seluruh masyarakat.
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis |
MARIA YATI OKTAVIA NENE - Personal Name
|
Student ID |
1623030021
|
Dosen Pembimbing |
LASARUS JEHAMAT - 197805242006041006 - Dosen Pembimbing 2
|
Penguji |
Blajan Konradus - 196102191988031001 - Ketua Penguji
Lasarus Jehamat - 197805242006041006 - Penguji 1 Herman Y Utang - 196602212006041001 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
69201
|
Edisi |
Published
|
Departement |
sosiologi
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2022 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
692.01
|
Copyright |
Lembaga Penerbit
|
Doi |