Analisis Efektivitas Dan Efisiensi Anggaran Pendapatan Dan Belanja Daerah Dan Belanja Aparatur Di Kabupaten Kupang

Detail Cantuman

Skripsi

Analisis Efektivitas Dan Efisiensi Anggaran Pendapatan Dan Belanja Daerah Dan Belanja Aparatur Di Kabupaten Kupang

XML

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas dan efisiensi anggaran pendapatan dan belanja daerah dan belanja aparatur Pemerintah Kabupaten Kupang tahun 2015-2019, serta mengetahui pola pencapaian anggaran pendapatan dan belanja daerah dan belanja aparatur. Metode penelitian yang digunakan adalah studi kasus dengan pendekatan deskriptif kuantitatif, serta menggunakan rasio efektivitas dan efisiensi untuk menganalisis. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa efektivitas dan efisiensi anggaran pendapatan dan belanja daerah di Kabupaten Kupang mengalami perubahan setiap tahunnya. Secara keseluruhan hasil perhitungan efektivitas dan efisiensi dikatakan cukup efektif dan tidak efisien, karena masih ada anggaran yang belum berjalan sesuai dengan target yang telah ditetapkan, dan masih adanya pengeluaran belanja yang lebih tinggi dari pendapatan, sehingga mendapat kriteria tidak efisien. Hasil penelitian belanja aparatur menunjukkan bahwa efektivitas dan efisiensi belanja aparatur Pemerintah di Kabupaten Kupang tahun 2015-2019 mengalami perubahan setiap tahunnya. Secara keseluruhan hasil perhitungan efektivitas dan efisiensi dikatakan efektif dan sangat efisien, karena program-program anggaran telah berjalan dengan baik, dan adanya kebutuhan anggaran yang secara riil nya tidak sebesar yang di targetkan, sehingga mencapai hasil yang maksimal dan mendapat kriteria sangat efisien. Hasil penelitian pencapaian anggaran pendapatan dan belanja daerah dan belanja aparatur dikatakan tidak sama, karena besarnya anggaran belanja daerah yang masih banyak digunakan untuk kepentingan belanja aparatur. Belanja aparatur mengalami peningkatan karena jumlah pegawai yang semakin meningkat setiap tahunnya.

Kata kunci: APBD, Belanja Aparatur, Efektivitas, Efisiensi.


Detail Information

Item Type
Penulis
FIVI AVIVA LILLO - Personal Name
Student ID
1710010121
Dosen Pembimbing
NIKSON TAMENO - 197301012006041001 - Dosen Pembimbing 1
CICILIA A. TUNGGA - 199104252018032001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Petrus Emanuel De Rozari - 196307031989011001 - Ketua Penguji
Nikson Tameno - 197301012006041001 - Penguji 1
CICILIA A. TUNGGA - 199104252018032001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
60201
Edisi
Published
Departement
Ekonomi Pembangunan
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
602.01 Lillo A
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA