Skripsi
Pola Komunikasi Orang Tua Dalam Membimbing Anak Pada Pembelajaran Di Masa Pandemi Covid-19 (Studi Kasus Pada RT 29 Kelurahan Maulafa)
XMLTujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui pola komunikasi yang digunakan oleh orang tua dalam membimbing anak pada pembelajaran di masa pandemi Covid-19, serta untuk mengetahui hambatan yang terjadi dalam pola komunikasi orang tua membimbing anak pada pembelajaran di masa pandemi Covid-19. Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian kualitatif dengan menggunakan metode studi kasus. Penelitian ini berfokus pada pola komunikasi orang tua dalam pembelajaran anak di masa pandemi Covid-19 sebagai objek penelitian. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat dua pola komunikasi orang tua dalam membimbing anak pada pembelajaran di masa pandemi, yakni pertama pola demokratis yang diterapkan 3 orang tua terhadap anaknya di mana orang tua turut beperan mendampingi dan mengawasi anak dalam belajar. Kedua, pola permissive yang diterapkan hanya 1 keluarga saja atau 1 orang tua terhadap anaknya di mana peran orang tua dalam membimbing anak tergantung dari waktu dan kesibukan. Adanya hambatan tersebut karena ketidakseimbangan komunikasi yang dilakukan antara orang tua dan anak seperti kurangnya waktu karena kesibukan orang tua terhadap pekerjaan ditemukan pada 2 orang tua terhadap anaknya, kurangnya pemahaman orang tua dalam membimbing anak ditemukan pada 1 orang tua terhadap anak, serta tingginya emosi orang tua yang mana ditemukan pada 1 orang tua dalam membimbing anaknya.
Kata kunci : Pola Komunikasi, Orang Tua dan Anak, Pembelajaran
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis |
Eldon Jernes Lado - Personal Name
|
Student ID |
1703050077
|
Dosen Pembimbing |
Muhammad Aslam - 198812242019031001 - Dosen Pembimbing 2
|
Penguji |
Ferly Tanggu Hana - 198202162010122001 - Ketua Penguji
Muhammad Aslam - 198812242019031001 - Penguji 1 Dr. Yeremia Dj Manafe, S.Sos.,M.Si - - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
70201
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Ilmu Komunikasi
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2022 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
702.01 Lad P
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |