Analisis Desain Motif dan Pengendalian Kualitas Tenun Ikat pada Sentra Tenun Ina Ndao di Kota Kupang Nusa Tenggara Timur

Detail Cantuman

Skripsi

Analisis Desain Motif dan Pengendalian Kualitas Tenun Ikat pada Sentra Tenun Ina Ndao di Kota Kupang Nusa Tenggara Timur

XML

Sifat penelitian studi kasus dengan objek penelitian pada Sentra Tenun Ina Ndao di Kota Kupang. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui motif-motif desain tenun ikat yang diproduksi pada Sentra Tenun Ina Ndao. Jenis data yang digunakan yaitu data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik wawancara, observasi, dan dokumentasi. Sedangkan teknik analisis data yang digunakan adalah bersifat deskriptif kualitatif. Pengendalian kualitas dianalisis dengan menggunakan diagram fishbone. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Sentra Tenun Ina Ndao memproduksi tenun dari daerah Rote, Sabu, Sumba dan Timor. Adapun motif-motif desain tenun dari masing-masing daerah sebagai berikut : motif tenun daerah Rote yakni motif hua ana langi, motif lafa langgak, motif keluarga pellokila, motif ngganggu dok. Motif tenun dari daerah Sabu yakni motif worapi dan motif ei ledo. Motif tenun daerah Sumba yakni motif perayaan kemenangan, motif patola dan motif mamuli. Motif tenun daerah Timor yakni motif nunkolo, motif oenlasi dan motif ayotupas. Motif-motif yang dibuat berdasarkan filosofi yang ada serta untuk tetap mempertahankan nilai-nilai budaya. Pada pengendalian kualitas produksi mulai dari input, proses, dan output diketahui jenis kecacatan yaitu corak motif tidak rapi diketahui diakibatkan oleh faktor kurang teliti, kelelahan, dan pada saat pengikatan benang yang kurang teratur saat pembuatan motif dan peyusunan benang sebelum menenun, sehingga motif yang dihasilkan tidak rapi. Berdasarkan analisis menggunakan diagram fishbone dapat diketahui faktor penyebab kecacatan dalam proses produksi berasal dari faktor manusia dan metode. Sebagi saran dari penulis yaitu : Tenaga kerja lebih diperhatikan dan diberi arahan agar lebih hati-hati dan teliti dalam setiap kegiatan proses penenunan serta harus lebih teliti lagi dalam melakukan pengendalian kualitas pada saat proses produksi berlangsung agar dapat mengurangi tingkat kecacatan. Sehingga produk tenun yang dijual sesuai dengan kualitas serta tidak menghilangkan nilai-nilai budaya yang terkandung. Kata kunci : Motif-motif tenun ikat, Pengendalian kualitas, Diagram fishbone.


Detail Information

Item Type
Penulis
Mira Novrianti Sia - Personal Name
Student ID
1603020203
Dosen Pembimbing
Umbu Reku Raya - 197007272000121001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Elly Lay - 196205151989011001 - Ketua Penguji
Umbu Reku Raya - 197007272000121001 - Penguji 1
Yoseba Polinggomang - 196210301987022001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
63211
Edisi
Published
Departement
Administrasi Bisnis, Fisip
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
632.11 Sia A
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA