Efektivitas Pembinaan dan Pemberdayaan Warga Binaan Pemasyarakatan di Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Soe Kabupaten Timor Tengah Selatan

Detail Cantuman

Skripsi

Efektivitas Pembinaan dan Pemberdayaan Warga Binaan Pemasyarakatan di Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Soe Kabupaten Timor Tengah Selatan

XML

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana efektivitas pembinaan dan pemberdayaan warga binaan pemasyarakatan dan faktor-faktor pendukung dan penghambat dalam pelaksanaan pembinaan dan pemberdayaan warga binaan pemasyarakatan di Rumah Tahanan Klas IIB Soe Kabupaten Timor Tengah Selatan.Jenis penelitian dalam penelitian ini yaitu jenis penelitian deskriptif dengan menggunakan pendekatan kualitatif. Informan berjumlah 16 orang. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa proses pembinan dan pemberdayaan di Rumah Tahanan Klas IIB Soe sejauh ini sudah berjalan secara efektiv dimana pembinaan dan pemberdayaan yang dilakukan oleh petugas Rumah Tahanan Kelas IIB Soe memberikan banyak manfaat dan keterampilan kepada Warga Binaan Pemasyarakatan dan hal ini dapat memberi bekal keterampilan mereka selama menjadi Warga Binaan Pemasyarakatan dan untuk kemudian hari. Pembinaan yang dilakukan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan di Rumah Tahanan Kelas II B Soe bertujuan untuk menumbuhkan, mengembangkan, meningkatkan potensi yang ada di dalam diri Warga Binaan Pemasyarakatan dan mengembangkan diri agar kelak ketika bebas Warga Binaan Pemasyarakatan mampu bersosialisasi kembali dengan masyarakat dan berperan kembali dalam pembangunan.
Kata Kunci : Efektivitas, Pembinaan, Pemberdayaan, Warga Binaan Pemasyarakatan, Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Soe


Detail Information

Item Type
Penulis
Yusmina Elri Tlaan - Personal Name
Student ID
1703010060
Dosen Pembimbing
PAULUS ND L T RATOEBANDJOE - 195711241988031001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
David B W Pandie - 196112121986011002 - Ketua Penguji
Paulus Nd L T Ratoebandjoe - 195711241988031001 - Penguji 1
Primus Lake - 195908281987021002 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
63201
Edisi
Published
Departement
Ilmu Administrasi Negara
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
632.01 Tla E
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA