Pengaruh Produk Sisa Terhadap Perhitungan Harga Pokok Produksi Pada Ady Meubel di Kabupaten Kupang

Detail Cantuman

Skripsi

Pengaruh Produk Sisa Terhadap Perhitungan Harga Pokok Produksi Pada Ady Meubel di Kabupaten Kupang

XML

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh produk sisa terhadap perhitungan harga pokok produksi pada Ady Meubel di Kabupaten Kupang. Penelitian ini merupakan penelitian studi kasus dengan pendekatan deskriptif kuantitatif. Penulis mengadakan penelitian pada Perusahaan Ady Meubel, RT/RW:012/006, Desa Baumata, Kecamatan Taebenu, Kabupaten Kupang. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah wawancara, Observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data disusun dengan urutan (1) Mendeskripsikan pengaruh produk sisa dalam perhitungan harga pokok produksi menurut perusahaan, (2) Mendeskripsikan pengaruh produk sisa dalam perhitungan harga pokok produksi menurut kajian teori, (3) Membandingkan pengaruh produk sisa menurut perusahaan dengan kajian teori, (4) Menghitung harga pokok produksi menurut perusahaan Ady Meubel setelah adanya pengaruh terhadap produk sisa, (5) Menghitung harga pokok produksi setelah penjualan produk sisa yang benar menurut kajian teori, (6) Membandingkan perhitungan harga pokok produk setelah adanya pengaruh terhadap produk sisa menurut perusahaan dengan perhitungan harga pokok produksi menurut kajian teori, (7) menentukan apakah terdapat selisih yang cukup besar antara perusahan dengan kajian teori. Hasil penelitian yang dilakukan menunjukan bahwa (1) Menurut perusahaan hasil penjualan produk sisa diperlakukan sebagai pendapatan di luar usaha, sedangkan menurut kajian teori hasil penjualan produk sisa diperlakukan sebagai pengurang biaya bahan baku produk yang bersangkutan dan mengurangi harga pokok pesanan yang bersangkutan, (2) Berdasarkan perhitungan maka dapat diketahui bahwa ada selisih perbedaan perlakuan yang relatif kecil, walaupun demikian diharapkan perusahaan Ady Meubel lebih meningkatkan lagi harga jual serbuk dan potongan kayu agar dapat memberikan keuntungan dan juga perusahaan sebaiknya lebih mengefektifkan lagi laporan keuangan pertahunnya, sebab dilihat dari keadaan perusahaan yang senantiasa mengalami perubahan dari tahun ketahun sehingga hal ini sangat perlu diperhatikan.
Kata Kunci: Produk Sisa, Harga Pokok Produksi.


Detail Information

Item Type
Penulis
Murni Indasari Lisnahan - Personal Name
Student ID
1703020120
Dosen Pembimbing
LUSTRY RAHAYU - 196104111988032001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Pius Bumi Kellen - 196009031987021001 - Ketua Penguji
Lustry Rahayu - 196104111988032001 - Penguji 1
Mahmud Ahmad - 196204111990031001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
63211
Edisi
Published
Departement
Administrasi Bisnis
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
632.11 Lis P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA