Skripsi
Penerapan Metode Activity Based Costing Dalam Penentuan Harga Pokok Produksi Pada Sukaroti Kupang
XMLPenentuan Harga Pokok Produksi pada perusahaan melibatkan penggunaan biaya-biaya yang terdiri dari: Biaya Bahan Baku (BBB), Biaya Tenaga Kerja Langsung (BTKL), dan Biaya Overhead Pabrik (BOP). Penentuan Harga Pokok Produksi dapat menggunakan dua metode yaitu Metode Tradisonal dan Metode Activity Based Costing. Metode Tradisional menggunakan jumlah unit yang diproduksi sebagai dasar dalam perhitungan Harga Pokok Produksi. Metode Activity Based Costing terdiri dari dua tahap yaitu prosedur tahap pertama penentuan Harga Pokok Produksi berdasarkan penggolongan aktivitas, pengasosiasian biaya dengan aktivitas, penentuan biaya-biaya homogen, dan penentuan tarif kelompok. Pada prosedur tahap kedua BOP setiap kelompok aktivitas dilacak ke berbagai jenis produk dengan menggunakan tarif kelompok yang dikonsumsi oleh setiap produk. Metode Activity Based Costing menggunakan Cost Driver yang lebih banyak, sehingga Metode Activity Based Costing mampu menentukan hasil Harga Pokok Produksi yang lebih akurat. Perhitungan Harga Pokok Produksi Pada Sukaroti Kayu Putih menggunakan metode tradisional memperoleh hasil pembebanan biaya perunit produk besar sedangkan metode Activity Based Costing lebih kecil. Perbedaan penentuan Harga Pokok Produksi dengan Metode Tradisional dan Metode Activity Based Costing menghasilkan produk mengalami overcosting atau pembebanan biaya produk lebih dari seharusnya.
Kata Kunci: Biaya, Metode Tradisional, Metode Activity Based Costing, Harga Pokok Produksi
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis |
Devi Januarita Jenkari - Personal Name
|
Student ID |
1710020230
|
Dosen Pembimbing |
KARMILA DWI LESTARI MUTIA - 198503072014042001 - Dosen Pembimbing 1
Minarni A. Dethan - 198507152012001012 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Karmila Dwi Lestari Mutia - 198503072014042001 - Ketua Penguji
Minarni A. Dethan - 198507152012001012 - Penguji 1 Linda Lomi Ga - 198003202005012003 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
62201
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Akuntansi
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2022 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
622.01 Jen P
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |