Skripsi
Analisis Kesulitan Guru Sekolah Dasar Dalam Menerapkan Pembelajaran Tematik Berdasarkan Kurikulum 2013 Di Gugus VI Kecamatan Amarasi
XMLPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui jenis kesulitan dalam penerapan pembelajaran tematik berdasarkan kurikulum 2013 dan untuk mengetahui upaya yang dilakukan dalam mengatasi kesulitan yang dihadapi guru dalam pembelajaran tematik. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif dan teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian adalah observasi, wawancara dan studi dokumentasi.
Penelitian ini dilaksanakan di SD Negeri Muikmasik dan SD Negeri Apren Kecamatan Amarasi Kabupaten Kupang. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dalam menerapkan pembelajaran tematik, guru-guru masih mengalami kesulitan dalam perencanaan,pelaksanaan dan evaluasi pembelajaran tematik serta adanya upaya untuk mengatasi kesulitan tersebut.
Berdasarkan penelitian tersebut dapat diperoleh hasil sebagai berikut : 1) Dalam perencanaan yakni guru merasa kesulitan ketika memadukan materi pelajaran dalam langkah-langkah pembelajaran pada saat penyusunan RPP. 2) Dalam pelaksanaan yakni guru merasa pembelajaran tematik membutuhkan waktu yang lebih banyak, karena isi pembelajaran tidak hanya mencakup satu mata pelajaran saja dan pembelajaran tematik masih berpusat kepada guru. 3) Dalam evaluasi yakni guru-guru merasakan kesulitan dalam menilai ranah afektif karena perbedaan karakteristik dari setiap siswa berbeda dan guru kesulitan ketika mengisi laporan hasil belajar siswa karena penilaiannya sesuai mata pelajaran. Adapun upaya yang dilakukan dalam mengatasi kesulitan guru dalam penerapan pembelajaran tematik yakni kepala sekolah berupaya meningkatkan kualitas guru dengan mengikutsertakan guru dalam pelatihan-pelatihan tentang pembelajaran tematik dan guru juga berupaya untuk mengatasi kesulitan yang dialami.
Kata Kunci : Kesulitan Guru, Pembelajaran dan Tematik
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis |
Reparto Pono - Personal Name
|
Student ID |
1701140090
|
Dosen Pembimbing |
SILVESTER P. TANEO - 196011261988031005 - Dosen Pembimbing 1
Treesly Y. N. Adoe - 8821723420 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
SILVESTER P. TANEO - 196011261988031005 - Ketua Penguji
Treesly Y. N. Adoe - 8821723420 - Penguji 1 Gaspar Melo - 195806241987031002 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
86206
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Pendidikan Guru Sekolah Dasar
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2022 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
862.06 PON A
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |