Skripsi
Penerapan Metode Fuzzy Analytical Hierarchy Process dalam Pemilihan Bibit Padi Unggul
XML
Penanaman benih padi unggul merupakan salah satu komponen penting dalam
meningkatkan produktivitas, tetapi petani selama ini masih banyak menggunakan
sistem tanam coba-coba dari berbagai macam benih padi sehingga tidak
menghasilkan panen yang optimal. Permasalahan ini timbul karena kurangnya
pengetahuan tentang benih padi yang unggul. Oleh karena itu diperlukan suatu
sistem yang mampu memberikan solusi terbaik dalam memilih benih padi yang
unggul dari beberapa kriteria. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan kriteria
prioritas yang di pilih petani dalam membuat bibit padi dengan menggunakan
metode Fuzzy Analytical Hierarchy Process (FAHP). Metode Fuzzy Analytical
Hierarchy Process (FAHP) merupakan kombinasi dari metode Analytical
Hierarchy Process (AHP) dan metode Fuzzy. Pendekatan Fuzzy Analytical
Hierarchy Process (FAHP) khususnya pendekatan Fuzzy Triangular pada skala
Analytical Hierarchy Process (AHP) dapat meminimalkan ketidakpastian agar
hasil yang di peroleh lebih akurat. Berdasarkan hasil penelitian menujukan bahwa
tingkat pioritas seluruh kriteria menurut masyarakat kelurahan Oesao secara
berturut-turut yaitu Potensi Hasil, Kualitas Hasil, Umur Tanam, Ketahanan
Terhadap Penyakit dan alternatif jenis padi yaitu Ciherang, Mambramo, Inpari,
Mapan.
Kata Kunci : Analytical Hierarchy Process (AHP), Fuzzy Analytical Hierarchy
Process (FAHP), Rasio Konsistensi, Bobot Prioritas, Alternatif,
Kriteria, Benih Padi Unggul, Petani
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis |
Jonadap Lambertus Matatula - Personal Name
|
Student ID |
1706040037
|
Dosen Pembimbing |
Rapmaida M. Pangaribuan - 197202242006042001 - Dosen Pembimbing 1
|
Penguji |
Keristina Br Ginting - 197012232000122005 - Ketua Penguji
Rapmaida M Pangaribuan - 197202242006042001 - Penguji 1 Irvandi G. Pasangka - 199111262019031012 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
44201
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Matematika
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2022 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
442.01 Mat P
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |