Skripsi
Pengaruh Penggunaan Tepung Sorgum Putih (Sorghum Bicolor L. Moench) sebagai Pengganti Sebagian Tepung Tapioka terhadap Karakteristik Sosis Itik Manila
XMLPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui karakteristik sosis itik Manila yang dibuat dengan menggunakan tepung sorghum putih (shorghum bicolor L. Moench) sebagai pengganti sebagian tepung tapioka terhadap kandungan lemak, tingkat oksidasi lemak, kandungan antioksidan, warna dan rasa sosis itik Manila. Rancangan percobaan yang digunakan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 4 perlakuan dan 3 ulangan. Perlakuan tersebutadalah: P0= tepung tapioka 15% + 0% tepung sorghum putih; P1= tepung tapioka 10 % +5% tepung sorghum putih; P2= Tepung tapioka 5% +10% Tepung sorghum putih dan P3 =tepung tapioka 0% + 15% tepung sorghum putih. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan tepung sorghum putih sebagai pengganti sebagian tepung tapioka tidak berpengaruh nyata(P>0,05) terhadap kandungan lemak tetapi berpengaruh sangat nyata (P<0,01) terhadap tingkat oksidasi lemak (TBA), kandungan antioksidan, warna dan rasa dari sosis itik Manila. Disimpulkan, penggantian tepung tapioka dengan tepung sorghum putih sebesar 10-15% menyebabkan penurunan tingkat oksidasi lemak, sedangkan kandungan lemak berubah dan terjadi peningkatan antioksidan pada sosis itik Manila. Dari aspek penilaian organoleptik penggantian sebagian tepung sorghum putih dengan tepung tapioka hingga 15% menyebabkan warna sosis berubah menjadi abu-abu kehitaman dan rasa sosis meningkat di bandingkan dengan kontrol.
Kata kunci :sosis, sorghum putih, itik Manila, sifat kimia, organoleptik
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis |
Maria Elmince Un - Personal Name
|
Student ID |
1705030163
|
Dosen Pembimbing |
HERI ARMADIANTO - 196512071993031003 - Dosen Pembimbing 1
PIETER RIHI KALE - 195912281988031001 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Heri Armadianto - 196512071993031003 - Ketua Penguji
Pieter Rihi Kale - 195912281988031001 - Penguji 1 Geertruida Margareth Sipahelut - 196306121991032003 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
54231
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Peternakan
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2022 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
54231 UN P
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |