Analisis Wacana Teks Eksplanasi Pada Buku Teks Siswa Sma Kelas Xi

Detail Cantuman

Skripsi

Analisis Wacana Teks Eksplanasi Pada Buku Teks Siswa Sma Kelas Xi

XML

Penelitian ini membahas tentang analisis Wacana Teks Eksplanasi pada Buku Teks Siswa SMA kelas XI, masalah yang dibahas dalam penelitian ini yakni (1) Bagaimanakah struktur teks eksplanasi pada buku teks siswa SMA kelas XI ? (2) Bagaimanakah isi teks eksplanasi pada buku teks siswa SMA kelas XI ? (3) Bagaimanakah kaidah kebahasaan teks eksplanasi pada buku teks siswa SMA kelas XI ? Mengacu pada rumusan masalah yang dibahas maka tujuan dari penelitian ini yakni (1) Mendeskripsikan struktur teks eksplanasi pada buku teks siswa SMA kelas XI. (2) Mendeskripsikan isi teks eksplanasi pada buku teks siswa SMA kelas XI. (3) Mendeskripsikan kaidah kebahasaan teks eksplanasi pada buku teks siswa SMA kelas XI. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah Teori Analisis Wacana. Metode yang dipakai dalam penelitian ini yakni metode penelitian deskriptif kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada dua jenis teks eksplanasi yang terdapat dalam buku teks siswa SMA kelas XI yakni teks eksplanasi gejala alam dan teks eksplanasi sosial. Peneliti menemukan (1) Struktur teks eksplanasi gejala alam meliputi tiga struktur yakni: pernyataan umum, urutan sebab akibat dan interpretasi. (2) Isi teks eksplanasi gejala alam meliputi dua struktur yakni: struktur makro tataran tematik dan struktur mikro tataran semantik. (3) Kaidah kebahasaan teks eksplanasi gejala alam meliputi empat kaidah yakni: keterangan waktu, kata ganti berupa kata benda, kata kerja pasif. (4) Struktur teks eksplanasi sosial meliputi tiga struktur yakni: pernyataan umum, urutan sebab akibat, dan interpretasi. (5) Isi teks eksplanasi sosial meliputi dua struktur yakni: struktur makro tataran tematik dan struktur mikro tataran semantik. (6) Kaidah kebahasaan teks eksplanasi sosial meliputi lima kaidah yakni: menggunakan kongjungsi kausalitas, menggunakan konjungsi kronologis, menggunakan keterangan waktu, kata ganti yang digunakan berupa kata benda, menggunakan kata kerja pasif.

Kata Kunci: Struktur Teks Eksplanasi, Isi Teks Eksplanasi, Kaidah Kebahasaan Teks Eksplanasi.


Detail Information

Item Type
Penulis
Student ID
1601010170
Dosen Pembimbing
LABU DJULI - 196207031990031002 - Dosen Pembimbing 1
KARUS MARIA MARGARETA - 196210141990032001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Hayon G Nico - - Ketua Penguji
Karus Maria Margareta - 196210141990032001 - Penguji 1
Labu Djuli - 196207031990031002 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
88201
Edisi
Published
Departement
Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
882.01 Ooy A
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA