Gambaran Sanitasi Makanan Jajanan Pada Pedagang Makanan Pasar Malam Taman Kota Larantuka Kabupaten Flores Timur Tahun 2021

Detail Cantuman

Skripsi

Gambaran Sanitasi Makanan Jajanan Pada Pedagang Makanan Pasar Malam Taman Kota Larantuka Kabupaten Flores Timur Tahun 2021

XML

Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui gambaran personal hygien penjamah , peralatan makanan, air, bahan makanan, bahan tambahan, penyajian dan sarana penjaja yang ada di Pasar Malam Taman Kota Larantuka. Penelitian ini bersifat deskriptif. Populasi penelitian sebanyak 13 gerobak jualan dan 26 orang penjamah. Sedangkan, sampel penelitian sebanyak 13 gerobak jualan dan 13 orang penjamah. Metode analisis univariabel. Hasil penelitian menunjukan bahwa sebagian pedagang tidak memenuhi syarat kebersihan diri sebanyak 9 (69,2%) orang meliputi kebersihan kuku, kebiasaan mencuci tangan, dan menggunakan pakaian kerja serta kebiasaan merokok bagi pedagang laki-laki. Pedagang yang memenuhi syarat kebersihan diri sebanyak 4 (30,8%) orang meliputi tidak menderita penyakit infeksi. Sebagian pedagang memenuhi syarat peralatan makanan sebanyak 10 (76,9%) orang meliputi teknik pencucian dan tidak memenuhi syarat sebanyak 3(23,1%) orang meliputi kain lap yang digunakan. Sebagian pedagang memenuhi syarat air, bahan makanan, bahan tambahan dan penyajian sebanyak 7 (53,8%) orang meliputi pengolahan air, bahan makanan, bahan tambahan makanan yang terdaftar di Depkes, dan teknik penyajian makanan serta pengangkutan dalam wadah yang bersih dan paling sedikit tidak memenuhi syarat sebanyak 6 (46,2%) meliputi sumber air. Semua pedagang makanan tidak memenuhi syarat sarana penjaja sebanyak 13 (100%) orang meliputi lemari penyimpanan dan tempat sampah. Disarankan kepada pedagang untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya kebiasaan mencuci tangan di lokasi kerja dan menggunakan pakaian kerja serta menyediakan lemari penyimpanan dan tempat sampah yang memadai agar terjamin kualitas sanitasi makanan. Kata Kunci : Sanitasi Makanan, Pedagang, Pasar Malam Daftar isi : 33 (1989-2020)


Detail Information

Item Type
Penulis
Student ID
1607010082
Dosen Pembimbing
MUSTAKIM SAHDAN - 197811102002121001 - Dosen Pembimbing 1
Johny A. R. Salmun - 196104261988031002 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Mustakim Sahdan - 197811102002121001 - Ketua Penguji
Johny A. R. Salmun - 196104261988031002 - Penguji 1
Marylin Susanti Junias - 197312112001122001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
13101
Edisi
Published
Departement
Kesejatan Masyarakat
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
132.01 Ass G
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA