Penyelesaian Perkara Tindak Pidana Ringan Melalui Mediasi Oleh Kepolisian Sektor Mollo Utara, Kecamatan Mollo Utara, Kabupaten Timor Tengah Selatan

Detail Cantuman

Skripsi

Penyelesaian Perkara Tindak Pidana Ringan Melalui Mediasi Oleh Kepolisian Sektor Mollo Utara, Kecamatan Mollo Utara, Kabupaten Timor Tengah Selatan

XML

Tujuan dalam penelitian ini adalah mendeskripsikan proses penyelesaian perkara tindak pidana ringan melalui mediasi oleh Kepolisian sektor Mollo Utara, Kecamatan Mollo Utara, Kabupaten Timor Tengah Selatan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif kualitatif, selain itu digunakan pendekatan yuridis normatif dan yuridis empiris. Pendekatan yudiris normatif dilakukan melalui studi kepustakaan, dengan cara mempelajari buku-buku dan mempelajari undang-undang. Pendekatan empiris yaitu pendekatan yang dilakukan dengan mengadakan penelitian dilapangan terhadap pihak-pihak yang dianggap mengetahui permasalahan yang berhubungan dengan penelitian. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa penyelesaian perkara tindak pidana ringan di wilayah hukum Polsek Mollo Utara, Kecamatan Mollo Utara, Kabupaten Timor Tengah Selatan lebih mengutamakan penyelesaian secara mediasi. Proses dalam memediasikan perkara tindak pidana diantaranya yaitu adanya laporan masuk ke polsek, laporan diterima oleh SPKT untuk dinilai, setelah itu dilanjutkan ke Reskrim untuk diselidiki dan terakhir musyawarah untuk mediasi. Dalam proses mediasi akan melibatkan pihak keluarga pelaku dan korban, aparat desa dan pihak kepolsian sendiri. Setelah selesai dimediasi, pihak pelaku dan korban akan dibuatkan surat pernyataan yang menyatakan bahwa mereka tidak akan mengulangi, dan tidak akan terlibat dengan kasus itu lagi. Jenis-jenis perkara pidana ringan yang diselesaikan di polsek yaitu penganiayaan ringan, penganiayaan hewan ringan, penghinaan ringan, dan perzinahan. Faktorfaktor adanya tindak pidana ringan diantaranya kesalahpahaman, iri hati, terpengaruh minuman keras dan kumpul kebo.
Kata Kunci: Penyelesaian, Pidana Ringan, Mediasi, Kepolisian


Detail Information

Item Type
Penulis
Maria Magdalena Karlegi - Personal Name
Student ID
1701070009
Dosen Pembimbing
Penguji
Petrus Ly - 195912111986011001 - Ketua Penguji
LEONARD LOBO - 195912311987021005 - Ketua Penguji
Dorcas Langgar - 195809031986012001 - Penguji 1
Kode Prodi PDDIKTI
87205
Edisi
Published
Departement
Pendidikan Pancasila Dan Kewarganegaraan
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
872.05 KAR P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA