Skripsi
Dampak Keberadaan PT. Grab Indonesia Terhadap Kesejahteraan Driver Grabbike (Studi Kasus Pada Driver Grabbike Jl. Cak Doko, RT 26 / RW 008, Kelurahan Oetete, Kecamatan Oebobo, Kota Kupang)
XMLKeberadaan PT. Grab Indonesia menimbulkan sebuah fenomena baru baik dikalangan masyarakat serta pengemudi transportasi umum non Online (ojek konvensional), fenomena yang ditimbulkan ini terjadi hampir diseluruh kota di Indonesia. Teori yang dingunakan dalam penelitian ini adalah Teori Ekonomi Kesejahteraan Pigou. Dalam penelitian ini terdapat 8 yang terdiri dari 7 driver grabbike (informan kunci), dan 1 informan selaku pimpinan perusahaan, dengan teknik purposive sample, teknik pengumpulan data melalui wawancara, data yang didapat dilapangan di analisis dengan metode deskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukan a). Keberadaan PT. Grab Indonesia, b). Tahapan Kesejahteraan, menurut BKKBN, c).Implikasi Sosiologis. Berdasarkan hasil penelitian dan analisis data, maka dapat diketahui bahwa para dapat dikegorikan masuk dalam tahapan keluarga sejahtera II dan III. Hal ini dapat dilihat dari peneliti menyimpulkan bahwa kesejahteraan para driver grabbike masuk dalam tahapan kesejahteraan Tahapan keluarga sejahtera II, adalah keluarga yang mampu memenuhi 6 indikator tahapan KS I (indikator kebutuhan dasar keluarga), dan 8 indikator KS II (indikator kebutuhan psikologis), tetapi tidak memenuhi salah satu dari 5 indikator Keluarga Sejahtera III (KSIII), atau indikator ”kebutuhan pengembangan” (develomental needs) dari keluarga, sebanyak 5 informan, dan Tahapan keluarga sejahtera III, adalah Keluarga Sejahtera III yaitu keluarga yang mampu memenuhi 6 indikator tahapan KS I (indikator kebutuhan dasar keluarga), 8 indikator KS II (indikator kebutuhan psikologi), dan 5 indikator KS III (indikator kebutuhan pengembangan), tetapi tidak memenuhi salah satu dari 2 indikator Keluarga Sejahtera III Plus (KS III Plus) atau indikator “aktualisasi diri” (self esteem) keluarga, sebanyak 2 informan menurut BKKBN. Adapun saran-saran tersebut adalah: 1). Bagi para Driver Grabbike: (a.) Driver Grab untuk lebih meningkatkan kesejahteraan sesuai tingkatan tahapan keluarga sejahtera menurut BKKBN dan mempertahankan pendapatan materiil. 2). Bagi PT. Garb Indonesia: (a). Grab lebih meningkatkan keamanan para driver dan menjaga hubungan dengan driver Grab agar lebih banyak driver yang berminat. (b.) Grab harus membuat suatu sistem pengooperasian uang agar para driver tidak menghabiskan uang tanpa menabung. (c.) Grab harus merubah atau menambahkan disitemnya lokasi yang jelas agar memdudahkan para driver dalam mecari posisi letak pemunpangnya.
Kata Kunci : Keberadaan Kesejehteraan PT Greb Indonesia
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis |
rosa angelica mado - Personal Name
|
Student ID |
1703030138
|
Dosen Pembimbing |
ARIS LAMBE - 196205021990031001 - Dosen Pembimbing 1
|
Penguji |
Aris Lambe - 196205021990031001 - Ketua Penguji
Hildigardis M I Nahak - 197905012006042001 - Penguji 1 Lasarus Jehamat - 197805242006041006 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
69201
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Sosiologi
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2022 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
692.01 Mad R
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |