Skripsi
Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Perbedaan Prestasi Belajar Antar Mahasiswa Bidikmisi ( Studi Kasus Pada Mahasiswa Angkatan 2017 – 2019 Program Studi Sosiologi Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Nusa Cendana )
XMLTujuan dari penelitian ini yaitu untuk mendeskripsikan dan menganalisis faktor – faktor yang mempengaruhi prestasi belajar mahasiswa bidikmisi.Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori motivasi belajar.Penelitian ini dilaksanakan di Prodi Sosiologi Fisip Undana. Jumlah informan dalam penelitian ini adalah 12 informan yang terbagi dalam 10 orang mahasiswa bidikmisi dan 2 orang dosen yang dipilih berdasarkan sampling tujuan atau purposive sampling. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Hasil dalam penelitian menunjukan adanya faktor yang mempengaruhi perbedaan prestasi belajar yaitu faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal yaitu 1) Kesehatan, 2) Intelegensi dan Bakat, 3) Minat dan Motivasi 4) Metode Belajar, faktor eksternal yaitu 1) Lingkungan Keluarga, 2) Lingkungan Sekolah, 3) Lingkungan Masyarakat. Prestasi yang didapatkan setiap mahasiswa bidikmisi tentunya berbeda – beda, dilihat dari faktor internal dan faktor eksternal tersebut. Jika dilihat dari faktor internal mempunyai kesehatan, minat dan motivasi, intelengsi dan bakat sertacara belajar. Kesehatan juga diperlukan terhadap prestasi belajar mahasiswa, faktor kesehatan tersebut terdiri dari kesehatan fisik dan kesehatan psikis. Dimana kesehatan adalah keadaan yang sejahtera secara jiwa, badan dan sosial jika kesehatan terganggu maka dapat menyebabkan prestasi belajar menurun. Mahasiswa didorong oleh ketangguhan kesehatan fisik dan psikis (mental) yang berupa keinginan, kemauan serta cita – cita. Penyebab intelegensi dan bakat yang berbeda juga disebabkan oleh kurangnya mempunyai kamampuan untuk belajar, motivasi belajar yang kurang dan tidak ada semangat dalam membaca, karena dalam proses belajar minat merupakan titik tolak bagi mahasiswa yang ingin mencapai tujuannya. Selain minat mahasiswa juga membutuhkan dorongan untuk melakukan secara sadar dan tidak sadar untuk mencapai tujuan dengan motivasi. Motivasi belajar yang memadai akan mendorong mahasiswa untuk berperilaku aktif dan berprestasi belajar. Metode belajar juga mempengaruhi prestasi belajar kurangnya cara dalam mengatur pola belajar sehingga para mahasiswa belum bisa membagi waktu dengan baik dilihat dalam aspek pola berpikir dan cara merespon pembelajaran. Dengan adanya teori motivasi belajar pada setiap mahasiswa menjadi dorongan agar mahasiswa dapat mengatur pola belajar yang baik. Dilihat dari faktor eksternal lingkungan juga sangat terpengaruh dalam prestasi belajar mahasiswa diantaranya lingkungan keluarga, lingkungan kampus serta lingkungan masyarakat. Dukungan dari keluarga juga merupakan hal yang dibutuhkan oleh setiap mahasiswa, hubungan keluarga yang harmonis serta saling mengsupport satu sama lain. Lingkungan kampus juga berpengaruh terhadap prestasi belajar, karena kampus merupakan tempat untuk menentukan keberhasilan setiap mahasiswanya dengan cara sering berinteraksi dengan teman seperjuangan serta berinteraksi dengan dosen. Lingkungan masyarakat yang baik tentunya memberi dampak baik terhadap prestasi belajar, begitu juga sebaliknya jika tinggal di masyarakat yang tidak baik memberi dampak yang tidak baik. Kesimpulan ada banyak faktor yang mempengaruhi perbedaan prestasi belajar terutama faktor internal. Saran bagi pemerintah, memberikan batasan atas program penerimaan beasiswa bidikmisi secara terbuka dengan kriteria tertentu, agar mahasiswa menggunakan beasiswa dengan baik. Bagi orang tua, bisa menggelola dana beasiswa yang berfokuskan pada pendidikan anak. Bagi mahasiswa, mempunyai kesadaran diri untuk mengatur pengeluaran dengan memprioritaskan pendidikan yang ditempuh. Bagi masyarakat, memberikan edukasi kepada setiap mahasiswa agar tetap memprioritaskan pendidikan.
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis |
Aan Iminullah Eka Putri - Personal Name
|
Student ID |
1703030069
|
Dosen Pembimbing |
HERMAN YOSEP UTANG - 196602212006041001 - Dosen Pembimbing 1
LENNY SOFIA BIRE MANOE - 198009152005012003 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Herman Yosep Utang - 196602212006041001 - Ketua Penguji
Lenny Sofia Bire Manoe - 198009152005012003 - Penguji 1 |
Kode Prodi PDDIKTI |
69201
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Sosiologi
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2022 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
692.01 Put A
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |