Faktor Penentu Kejadian Berat Badan Lahir Rendah Di Puskesmas Oesapa Kota Kupang Tahun 2020

Detail Cantuman

Skripsi

Faktor Penentu Kejadian Berat Badan Lahir Rendah Di Puskesmas Oesapa Kota Kupang Tahun 2020

XML

FAKTOR PENENTU KEJADIAN BERAT BADAN LAHIR RENDAH DI PUSKESMAS OESAPA TAHUN 2020 Stella Amabi 1 , Utma Aspatria2 , Rut Rosina Riwu3 . XI + 77 + 10 lampiran Derajat kesehatan suatu bangsa dapat ditentukan oleh tingkat kematian bayi dan anak karena menggambarkan seberapa besar masalah kesehatan. Tingginya angka kematian bayi dan anak juga disebabkan tingginya angka kejadian berat badan lahir rendah. Bayi dengan berat badan lahir rendah selalu menjadi masalah kesehatan global, 20 juta bayi pertahun 96,5% lahir dengan berat badan rendah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisisi faktor penentu kejadian berat badan lahir rendah di Puskesmas Oesapa tahun 2020. Jenis penelitian ini adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan studi case control. Penelitian dilakukan di wilayah kerja Puskesmas Oesapa dengan sampel sebanyak 116 ibu di antaranya 58 ibu dengan kasus BBLR dan 58 ibu dengan BBLN. Analisis data yang digunakan adalah analisis univariabel, bivariabel, dan mulivariat dengan uji statistik chi square dan regresi logistik berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa faktor yang berpengaruh terhadap kejadian BBLR adalah umur melahirkan, tingkat pendidikan, jarak kelahiran, pemanfaatan pemeriksaan ANC, pola konsumsi dengan (p= 0,000) dan tingkat pendapatan (p=0,002) sedangkan faktor yang tidak berpengaruh adalah paritas (p= 0,060). Faktor pola konsumsi (ρ= 0,000), pemanfaatan ANC (ρ= 0,001) dan tingkat pendidikan (p=0,002) merupakan faktor penentu kejadian BBLR. Puskesmas diharapkan dapat memanfaatkan berbagai media promosi kesehatan agar dapat meningkatkan pengetahuan ibu akan pentingnya pola konsumsi yang baik serta pentingnya pemeriksaan kehamilan selama ibu hamil. Kata Kunci : Berat Badan Lahir Rendah (BBLR), Faktor penentu Daftar Pustaka : 44 (1991-2020)


Detail Information

Item Type
Penulis
Stella Sritamar Amabi - Personal Name
Student ID
1707010080
Dosen Pembimbing
UTMA ASPATRIA - 196409181992031001 - Dosen Pembimbing 1
RUT ROSINA RIWU - 198805082014042001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Utma Aspatria - 196409181992031001 - Ketua Penguji
Rut Rosina Riwu - 198805082014042001 - Penguji 1
Honey Ivon Ndoen - 197909232003122003 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
13101
Edisi
Published
Departement
Ilmu Kesehatan Masyarakat
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
132.01 Ama F
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA