Pengaruh Penggunaan Google Classroom Terhadap Kemandirian Belajar Dan Hasil Belajar Matematika Siswa SMK Negeri 3 Kupang Pada Masa Pandemi

Detail Cantuman

Skripsi

Pengaruh Penggunaan Google Classroom Terhadap Kemandirian Belajar Dan Hasil Belajar Matematika Siswa SMK Negeri 3 Kupang Pada Masa Pandemi

XML

Penyebaran covid-19 yang begitu cepat dan masif di dunia termasuk Indonesia telah banyak mempengaruhi berbagai bidang kehidupan termasuk pendidikan. Oleh karena itu, agar proses pembelajaran tetap berlangsung selama masa pandemi ini diperlukan strategi untuk memenuhi kebutuhan pendidikan di masa pandemi. Proses belajar secara online atau daring (dalam jaringan) menggunakan salah satu aplikasi yang dapat menunjang pembelajaran jarak jauh yaitu google classroom. Hal ini tentu menuntut siswa agar bersikap aktif dan kritis secara mandiri dalam mempelajari topik yang dikaji dalam kegiatan pembelajaran. Penelitian dilaksanakan di SMK Negeri 3 Kupang dengan populasi seluruh siswa kelas XI jurusan Teknik Komputer dan Jaringan. Sampel yang diambil sebanyak 60 siswa. Dari hasil analisis terdapat pengaruh penggunaan google classroom terhadap kemandirian belajar ditunjukan pada hasil uji statistik nilai Fhitung = 5,74 > Ftabel= 2,76 dan nilai Sig. sebesar 0,002 < 0,05 sehingga H0 ditolak. Tidak terdapat pengaruh secara signifikan penggunaan google classroom terhadap hasil belajar matematika siswa, ditunjukan pada hasil uji statistik nilai Fhitung =2,59 < Ftabel= 2,76 dan sig. 0,61 > 0,05 sehingga H0 diterima. Terdapat pengaruh penggunaan google classroom terhadap kemandirian belajar dan hasil belajar matematika siswa yang ditunjukan dengan hasil analisis statistik MANOVA diketahui nilai statistik uji Pillai’s Trace sebesar 0,618 dan nilai Fhitung = 8,341 > Ftabel = 2,18 dan nilai Sig. 0,000 < 0,05 sehingga H0 ditolak. Serta Terdapat pengaruh antara kemandirian belajar terhadap hasil belajar matematika siswa, ditunjukan pada hasil uji statistik regresi linear sederhana diketahui nilai ttabel= 2,00172 < thitung=22,138 sehingga H0 ditolak.

Kata Kunci : Manova, google classroom, kemandirian belajar, hasil belajar matematika siswa, Pillai’s Trace


Detail Information

Item Type
Penulis
Student ID
1501030026
Dosen Pembimbing
Christine K Ekowati - 196409171990032001 - Dosen Pembimbing 1
Penguji
Magdalena Wangge, M.Pd - 19930315 201903 2 026 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
84202
Edisi
Published
Departement
Pendidikan Matematika
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
842.02 Ban P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA