Analisis Evaluasi Keputusan Rektor Universitas Nusa Cendana Kupang Nomor 288 Tentang Pemberian Beasiswa Bidikmisi di Jurusan Ilmu Administrasi Negara

Detail Cantuman

Skripsi

Analisis Evaluasi Keputusan Rektor Universitas Nusa Cendana Kupang Nomor 288 Tentang Pemberian Beasiswa Bidikmisi di Jurusan Ilmu Administrasi Negara

XML

Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui evaluasi Keputusan Rektor Universitas Nusa Cendan Kupang Nomor 288 tentang Pemberian Bantuan Beasiswa Bidikmisi di Jurusan Ilmu Administrasi Negara. Jenis penelitian yang digunakan adalah berupa penelitia deskriptif yakni pencarian fakta dengan interpretasi yang tepat dan pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif. Pendekatan Kualitatif bertujuan untuk menggambarkan realita empirik dibalik fenomena secara mendalam, rinci dan tuntas. Penulis menggunakan metode ini dengan maksud ingin mendeskripsikan dan memperoleh pemahaman yang mengeluruh dan mendalam tentang evaluasi Keputusan Rektor Universitas Nusa Cendana Kupang Nomor 288 tahun 2010 tentang Pemberian Bantuan Beasiswa Bidikmisi di Jurusan Ilmu Administrasi Negara, apakah tujuan yang telah ditetapkan sudah tercapai dengan baik atau tidak tercapai. Sehingga peneliti akan mengevaluasi pengelolaan tersebut dengan melihat data- data yang peneliti peroleh dari lapangan dengan menggunakan metode Kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa Universitas Nusa Cendana Kupang merupakan kampus yang memberikan bantuan beasiswa bidikmisi pada mahasiswa yang tidak mampu secara ekonomi dan mampu secara akademik yang ingin melanjutkan pendidikan yang lebih tinggi. Pemberian bantuan ini sudah merata pada mahasiswa selalu penerima bantuan beasiswa bidikmisi, namun belum optimal dipergunakan oleh para mahasiswa. Hal ini dapat dilihat dari kenyataan bahwa uang yang diterima dipergunakan untuk hal yang dianggap pemborosan. Pemberian bantuan beasiswa bidikmisi ini mempunyai batas waktu yaitu berlaku selama 4 tahun atau dalam waktu 8 semester, apabila mahasiswa selalu penerima bantuan ini tidak mampu menyelesaikan waktu kuliah pada waktu yang telah disepakati maka uang regis selanjutnya akan ditanggung oleh mahasiswa itu sendiri dimana bantuan beasiswa bidikmisi ini akan dicabut. Adanya keluhan mahasiswa mengangkut informasi mengenai pencairan dana yang sering mengalami keterlambatan dan informasi yang tidak pasti atau masih simpang siur, dimana para pegawai selalu pengelola bantuan beasiswa ini belum optimal dalam menjalakan tugas mereka. Dari hasil penelitian ini disarankan untuk para mahasiswa selaku penerima bantuan beasiswa bidikmisi untuk pergunakan uang yang diberikan dengan baik, serta mampu menyelesaikan waktu kuliah dalam 8 semester atau 4 tahun agar mahasiwa tidak menanggung biaya regis sendiri, pegawai selaku pengelola bantuan beasiswa bidikmisi sebaiknya memberikan informasi mengenai permasalahan yang terjadi ketika pencairan dana yang sering terjadi keterlambatan. Kata Kunci: Evaluasi, bantuan beasiswa bidikmisi


Detail Information

Item Type
Penulis
Priska Oktafiana Tai - Personal Name
Student ID
1603010015
Dosen Pembimbing
PETRUS KASE - 196208091988031002 - Dosen Pembimbing 1
ADRIANA RODINA FALLO - 197403062009122001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Petrus Kase - 196208091988031002 - Ketua Penguji
Adriana Rodina Fallo - 197403062009122001 - Penguji 1
Kode Prodi PDDIKTI
63201
Edisi
Published
Departement
Ilmu Administrasi Negara, FISIP
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
632.01 TAI A
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA