Studi Literatur Faktor Risiko Dan Penanganan Kristaluria Pada Ternak Sapi

Detail Cantuman

Skripsi

Studi Literatur Faktor Risiko Dan Penanganan Kristaluria Pada Ternak Sapi

XML

Tujuan penelitian ini ialah untuk mengetahui jenis dan karakteristik kristaluria, faktor risiko, faktor in vitro yang dapat menginduksi kristalisasi dan penanganan kristaluria pada sapi. Penelitian menggunakan pendekatan studi literatur. Literatur dikumpulkan berdasarkan keterkaitannya dengan tujuan penelitian dan kemudian dianalisis secara deskripritif. Hasil studi literatur menunjukkan bahwa silika, struvit, kalsium karbonat dan kalsium oksalat merupakan jenis urolit yang paling banyak ditemukan pada sapi. Kristaluria dibedakan berdasarkan morfologi, kelarutan, dan warna. Kejadian kristaluria dipengaruhi oleh berbagai faktor, yaitu kondisi supersaturasi urin, pakan, pH urin, jenis kelamin, kondisi geografis, infeksi bakteri penghasil urease, obat-obatan, dan inhibitor kristalisasi. Secara umum penanganan kristaluria ialah melalui pemberian air minum secara ad libitum dan garam NaCl untuk meningkatkan konsumsi air dan volume urin, dan secara khusus mengatur agar pemberian pakan yang mengandung substansi kristalogenik tidak berlebihan dan pemberian acidifier dan alkalinizer untuk memodifikasi pH urin. Penanganan kristaluria secara khusus dilakukan berdasarkan pada jenis kristaluria yang ditemukan. Oleh karena itu, perlu dilakukan identifikasi kristaluria untuk menentukan penanganan yang akan diberikan. Faktor in vitro berupa lama penyimpanan, suhu penyimpanan, evaporasi dan kontaminasi bakteri penghasil urease dapat menginduksi kristalisasi sehingga menyebabkan kristaluria positif palsu dalam analisis kristaluria. Kata kunci: Sapi, kristaluria, karakteristik, faktor risiko, penanganan, silika, kalsium oksalat, struvit, kalsium karbonat.


Detail Information

Item Type
Penulis
Erni Paremadjangga - Personal Name
Student ID
1609010001
Dosen Pembimbing
YOHANES T. R. M. R. SIMARMATA - 198007312008011008 - Dosen Pembimbing 1
TARSISIUS CONSIDUS TOPHIANONG - 198301182010121001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Yohanes T. R. M. R. Simarmata - 198007312008011008 - Ketua Penguji
Tarsisius Considus Tophianong - 198301182010121001 - Penguji 1
Tri Utami - 198403142010122003 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
54261
Edisi
Published
Departement
Kedokteran Hewan
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
542.61 Par S
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA