Skripsi
Makna Ritual Naketi Bagi Atoni Pah Meto di Desa Haumeni Kecamatan Nunkolo Kabupaten Timor Tengah Selatan
XMLPenelitian ini bertujuan untuk memperoleh pengetahuan dan mendeskripsikan tentang proses pelaksanaan ritual naketi bagi masyarakat Desa Haumeni, dan makna dari ritual naketi dalam kehidupan masyarakat di Desa Haumeni. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif pada informan dilapangan yang menghasilkan data secara deskriptif yakni gambaran tentang makna ritual naketi bagi kehidupan masyarakat di Desa Haumeni Kecamatan Nunkolo Kabupaten Timor Tengah Selatan. Penentuan informan secara purposive sampling yaitu atas dasar penelitian bahwa para informan mengetahui masalah yang diteliti, informan dalam penelitian ini berjumlah 10 orang. Data yang di peroleh melalui observasi, wawancara dengan informan serta dokumentasi. Teori yang digunakan dalam pisau analisis menggunakan dua teori yaitu teori interaksionisme simbolik dari Herbert Blumer dan teori tindakan sosial menurut Max Weber. Hasil menunjukan bahwa Ritual Naketi adalah suatu tradisi atau kebiasaan yang telah hidup dan diyakini secara turun trmurun pada masyarkat Atoni Pah Meto, khususnya pada masyarakat Desa Haumeni. Tujuan dari pelaksanaan Naketi ini adalah untuk menolong individu, keluarga, atau masyarakat tertentu untuk keluar dari persoalan atau masalah yang mereka hadapi baik itu sakit penyakit atau malapetaka dengan upayah mengoreksi diri terhadap perbuatan-perbuatan yang pernah dilkukan oleh individu, keluarga, masyarakat yang dianggap melanggar norma-norma agama seperti membunuh atau mencuri. Makna Ritual Naketi bagi kehidupan masyarakat Desa Haumeni sebagai suatu tindakan yang dilakukan oleh individu, keluarga, maupun masyarakat untuk dapat mengoreksi diri akan kesalahan yang pernah dilakukan dirinya sendiri atau oleh nenek moyang mereka yang menyebabkan individu, keluarga, atau masyarakat mendapat kesulitan dalam menjalani hidup didunia. Kepada seluruh masyarakat orang timor (Atoni Pah Meto) diharapkan diharapkan untuk menjaga dan melestarikan keaslian tradisi Naketi. Karena tradisi Naketi berdampak positif bagi kehidupan sosial diantara sesama masyarakat setempat dan masyarakat lainnya.
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis |
Erni Zilfa Lorensi Tefa - Personal Name
|
Student ID |
1603030080
|
Dosen Pembimbing |
HOTLIF ARKILAUS NOPE - 197711242005011002 - Dosen Pembimbing 1
|
Penguji |
Hotlif Arkilaus Nope - 197711242005011002 - Ketua Penguji
Blajan Konradus - 196102191988031001 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
69201
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Sosiologi, FISIP
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2021 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
692.01 Tef M
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |