Kajian Teknis Pengaruh Perubahan Closed Side Settings (CSS) Terhadap Distribusi Ukuran Produk Pada Unit Crushing Plant Di CV.Duta Raya Desa Noelmina Kecamatan Takari Kabupaten Kupang Nusa Tenggara Timur

Detail Cantuman

Skripsi

Kajian Teknis Pengaruh Perubahan Closed Side Settings (CSS) Terhadap Distribusi Ukuran Produk Pada Unit Crushing Plant Di CV.Duta Raya Desa Noelmina Kecamatan Takari Kabupaten Kupang Nusa Tenggara Timur

XML

ABSTRAK

Kajian Teknis pengaruh perubahan closed side settings terhadap distribusi ukuran produk pada Unit Crushing Plant di CV. Duta Raya Desa Noelmina Kecamatan Takari Kabupaten Kupang Provinsi Nusa Tenggara

Bernardinho J.J Polin
Program Studi Teknik Pertambangan Fakultas Sains Dan Teknik Universitas Nusa Cendana
Email : juliojames02@gmail.com

CV. Duta Raya merupakan salah satu perusahaan swasta yang bergerak di bidang kontraktor dan memproduksi material dari hasil peremukan batuan melalui beberapa tahapan pengolahan yang digunakan untuk menghadapi kebutuhan konsumen dalam bidang kontruksi dengan menggunakan alat pemecah batuan yaitu Stone Crusher. Dari proses peremukan akan menghasilkan 5 produk batu pecah yaitu Batu split 1/2 (10-20mm), 2/3 (20-30mm), 3/5 (30-50mm), Batu medium (5-10 mm) dan Abu batu (<5mm). Pada bulan januari 2022 terjadi peningkatan permintaan konsumen terhadap batu pecah jenis 1/2 (10-20mm) 2/3 (20-30mm) sehingga perusahaan melakukan upaya peningkatan produksi batu pecah 2/3 dengan cara melakukan perubahan closed side setting (CSS) pada primary double jaw crusher. Untuk mengetahui apakah proses peremukan dengan unit crushing plant bekerja secara optimal dan target produksi dari perusahaan dapat tercapai ataupun dapat ditingkatkan, maka perlu dilakukan analisis tentang kinerja dari unit crushing plant.
Sebelum dilakukan peningkatan produk batu pecah 1/2 dan 2/3 pada pengolahan unit crushing plant menggunakan closed side setting 50mm yaitu 1/2 (10-20mm) sebanyak 1104,49 ton/jam, ukuran 2/3 (20-30mm) sebanyak 1663,64 ton/jam, ukuran 3/5 (30-50mm) sebanyak 676,77 ton/jam , ukuran 0.5-1mm sebanyak 415,35 ton/jam, ukuran < 0.5mm sebanyak 357,02 ton/jam , dan total keseluruhan produksi yaitu 4217,28 ton/jam. Namun ukuran 1/2 (10-20mm) dan 2/3 (20-30mm) tidak mencapai target permintaan yang ditentukan, untuk itu maka dilakukan perubahan closed side setting dengan 40 dan 30mm.
Setelah dilakukan peningkatan produk batu pecah 1/2 dan 2/3 Pada perubahan closed side setting untuk memperoleh ukuran 1/2 (10-20 mm) dan 2/3 (20-30 mm) yang diinginkan maka pada closed side setting 40 mm mendapatkan ukuran 1/2 (10-20 mm) adalah 1742,98 ton/jam dengan persentase 0,341% dan ukuran 2/3 (20-30 mm) adalah 2018,34 ton/jam dengan persentase 0,395%.untuk closed side setting 30 mm untuk mendapatkan ukuran 1/2 adalah 1817,60 ton/jam dengan persentase 0,323% dan ukuran 2/3 adalah 2196,88 ton/jam dengan persentase 0,39%. Dan berdasarkan perubahan nilai closed side setting 50 mm ke closed side setting 40 mm dan 30 mm maka rekomendasi perubahan yang tepat terdapat pada closed side setting 40 mm dikarenakan jumlah persentase tertinggi pada ukuran 1/2 (10-20 mm) dan 2/3 (20-30 mm) untuk mencapai permintaan konsumen.
Kata Kunci : Produksi, Perubahan Closed Side Settings


Detail Information

Item Type
Penulis
Student ID
1606100023
Dosen Pembimbing
NONI BANUNAEK - 196812061995031001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Ika Fitri Krisnasiwi - 197902012014042001 - Ketua Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
31201
Edisi
Published
Departement
Teknik Pertambangan
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
312.10 MES P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA