PENGARUH SUBSTITUSI DEDAK PADI DENGAN TEPUNG KULIT PISANG PADA LEVEL YANG BERBEDA DALAM PAKAN KONSENTRAT TERHADAP KINERJA PRODUKSI SAPI BALI JANTAN PENGGEMUKAN POLA PETERNAK

Detail Cantuman

Skripsi

PENGARUH SUBSTITUSI DEDAK PADI DENGAN TEPUNG KULIT PISANG PADA LEVEL YANG BERBEDA DALAM PAKAN KONSENTRAT TERHADAP KINERJA PRODUKSI SAPI BALI JANTAN PENGGEMUKAN POLA PETERNAK

XML

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh level substitusi dedak padi dengan tepung kulit pisang dalam pakan konsentrat terhadap pertambahan bobot badan harian (PBBH), konversi pakan dan efisiensi penggunaan pakan (EPP) sapi Bali jantan penggemukan pola peternak. Dalam penelitian ini digunakan 4 ekor sapi Bali jantan penggemukan pada kisaran umur 1,5–2 tahun dengan kisaran berat badan 87,5–100,5 kg dengan rata – rata 98,0 kg dan KV= 17,85%. Penelitian ini menggunakan Rancangan Bujur Sangkar Latin (RBSL) dengan 4 perlakuan dan 4 periode sebagai ulangan, adapun perlakuan dalam penelitian ini yaitu: P0; Pakan pola peternak + pakan konsentrat tanpa tepung kulit pisang (kontrol), P1; Pakan pola peternak +1kg pakan konsentrat (subtitusi dedak dengan 20% tepung kulit pisang), P2; Pakan pola peternak + 1kg pakan konsentrat (subtitusi dedak dengan 40% tepung kulit pisang), P3; Pakan pola peternak + 1kg pakan konsentrat (subtitusi dedak dengan 60% tepung kulit pisang). Data yang diperoleh dianalisis menggunakan Analysis of Variance (ANOVA). Berdasarkan hasil penelitian diperoleh nilai rataan PBBH (kg/e/h) P0; 0,39±0,01, P1; 0,39±0,01, P2; 0,40±0,02, P3; 0,41±0,02, konversi pakan P0; 9,68±0,21, P1; 9,62±0,35, P2; 9,28±0,41, P3; 9,15±0,45, EPP (%), P0; 10,34±0,22, P1; 10,4±0,37, P2; 10,8±0,49, P3; 10,95±0,54. Hasil analisis statistik menunjukan perlakuan berpengaruh tidak nyata (P>0,05) terhadap PBBH, konversi pakan dan EPP. Kesimpulan penelitian ini adalah tepung kulit pisang mampu menggantikan dedak padi dalam pakan konsentrat hingga level 60% dengan pakan basal pola peternak untuk Sapi Bali jantan penggemukan.

Kata kunci : sapi bali jantan, konsentrat, kinerja produksi, dedak padi, tepung kulit pisang, penggemukan.


Detail Information

Item Type
Penulis
Yefta Nabuasa - Personal Name
Student ID
1505030250
Dosen Pembimbing
Penguji
Ir. Yohanis U. L. Sobang, M.Si - 196612071992031004 - Ketua Penguji
Ir. Upik Syamsiar Rosnah, MP - 196706161992032001 - Penguji 1
Ir. Grace Maranatha, M.Si - 196703021992032001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
54031
Edisi
Published
Departement
Fakultas Peternakan, Kelautan Dan Perikanan
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
081239966788
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA