Pembelajaran Jarak Jauh Luar Jaringan di Masa Pandemi Covid-19 di Wilayah Perbatasan Ri-Rdtl (Studi Kasus Smp Negeri Satu Atap Nunpo Kecamatan Bikomi Nilulat Kabupaten Timor Tengah Utara)

Detail Cantuman

Skripsi

Pembelajaran Jarak Jauh Luar Jaringan di Masa Pandemi Covid-19 di Wilayah Perbatasan Ri-Rdtl (Studi Kasus Smp Negeri Satu Atap Nunpo Kecamatan Bikomi Nilulat Kabupaten Timor Tengah Utara)

XML

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsi dan menganalisis proses pembelajaran jarak jauh dengan metode luar jaringan (luring) yang dilaksanakan SMPN SATAP Nunpo di masa pandemic Covid-19. Metode pembelajaran luring digunakan karena jaringan listrik dan internet serta kualifikasi HP yang dimiliki siswa tidak mendukung pembelajaran daring. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi kasus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kegiatan pra-pembelajaran, saat pembelajaran, dan usai pembelajaran yang dilakukan oleh guru dan siswa telah dilaksanakan dengan baik, namun terdapat sejumlah factor penghambat yang dihadapi selama proses kegiatan tersebut. Masalah utama yang dihadapi para guru adalah mengantar bahan ajar dan mengambil pekerjaan siswa di rumah setiap siswa yang tersebar di enam desa. Untuk itu para guru harus menempuh perjalanan yang cukup jauh menggunakan sepeda motor melalui jalan yang jelek. Selain itu, dana operasional untuk pengadaan materi dan transportasi guru sering terlambat dicairkan. Masalah yang dihadapi para siswa adalah (a) materi pelajaran yang diberikan guru sangat singkat sehingga para siswa sulit memahami isi materi dengan baik; (b) alokasi waktu yag hanya tiga hari bagi siswa untuk menyelesaikan delapan mata pelajaran setiap minggu menyebabkan para siswa tidak dapat menuntaskan semua tugas dengan baik; (c) orangtua sering menyuruh siswa mengerjakan pekerjaan lain pada saat siswa sedang belajar; (d) buku ajar yang dibagikan kepada siswa tidak mencukupi. Peran orangtua membantu siswa selama pelajaran jarak jauh hampir tidak ada, karena selain orangtua sibuk dengan pekerjaannya, juga karena kebanyakan mereka hanya tamatan SD sehingga tidak paham materi pelajaran siswa. Berdasarkan temuan penelitian tersebut, maka disarankan agar para guru mata pelajaran menyiapkan buku ajar sehingga bisa digunakan siswa sebagai salah satu sumber belajar. Pemerintah kabupaten perlu menyiapkan jaringan internet yang baik dan menjamin pasokan listrik yang stabil sehingga ke depan pelajaran jarak jauh bisa dilakukan secara online.
Kata kunci: Covid-19, Pembelajaran luring, Guru, Siswa, Orangtua siswa


Detail Information

Item Type
Penulis
Student ID
1803010262
Dosen Pembimbing
Made N. D. Andayana - 19701029 200912 1 001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Ajis Salim Adang Djaha - 19640405199031004 - Ketua Penguji
Made N.D Andayana SH, M. Si 19701029 200912 1 001 - - Penguji 1
Markus Tae, S.Sos, M.Si - 1970041520031001000300 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
63201
Edisi
Published
Departement
Administrasi Negara
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
632.01 Lak p
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA