Skripsi
Perbanyakan Spora Fungi Mikoriza Arbuskular Indigen Lahan Kering Pulau Timor Menggunakan Media Pasir yang Dikombinasikan dengan Beberapa Sumber Bahan Organik
XMLFungi mikoriza arbuskula (FMA) adalah salah satu jenis fungi dari kelompok mikoriza yang dikenal sebagai pupuk hayati yang dapat meningkatkan produktivitas tanah dan tanaman. Pasir dapat digunakan sebagai media perbanyakan bagi FMA yang dalam proses pengisolasian kembali spora FMA relatif mudah dilakukan. Namun demikian, agar lebih mendukung pertumbuhan inang dan perkembangan FMA, perbaikan sifat fisik dan kimia pasir sebagai media perbanyakan perlu dilakukan salah satunya adalah dengan pemberian bahan organik. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh perlakuan bahan organik pada media pasir dalam mednkung perkembangan spora FMA, tingkat infeksi akar dan pertumbuhan tanaman inang serta mendapatkan perlakuan bahan organik yang memberikan pengaruh terbaik terhadap perkembamgan spora FMA, tingkat infeksi akar dan pertumbuhan tanaman inang. Penelitian ini adalah penelitian polybag yang dilaksanakan di Lahan Kering Terpadu Universitas Nusa Cendana pada bulan Mei - November 2020. Penelitian ini didesain sebagai Rancangan Acak Kelompok (RAK) dengan 10 perlakuan dalam tiga ulangan. Perlakuan yang diuji adalah jenis bahan organik kirinyu, biochar sekam dan pupuk kandang sapi dengan dosis 1, 2 dan 3% berat tanah. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa perlakuan bahan organik berpengaruh nyata terhadap jumlah spora, tingkat infeksi akar, tinggi tanaman dan luas daun, namun berpengaruh tidak nyata terhadap jumlah daun tanaman inang. Perlakuan bahan organik terbaik adalah kirinyu segar dengan dosis 3 % yang memberikan jumlah spora sebanyak 138.33 spora, tingkat infeksi akar 58%, jumlah daun 7.67 luas daun 2017.27 cm dan tinggi tanaman 79.37 cm. Kata kunci : Mikoriza, bahan organik, kirinyu, biochar sekam, pupuk kandang sapi
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis |
Dominica Deby Arnesty - Personal Name
|
Student ID |
1604060133
|
Dosen Pembimbing |
MORESI MORISON AIRTUR - 197706042009121001 - Dosen Pembimbing 1
LYLI F. ISHAQ - 196710101993032003 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji |
Moresi Morison Airtur - 197706042009121001 - Ketua Penguji
Lily Fauziah Ishaq - 196710101993032003 - Penguji 1 Peters O Bako - 197210071998021001 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
54211
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Agroteknologi, Faperta
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2021 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
542.11 ARN P
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |