Skripsi
Implementasi Sistem Pakar Dalam Mendiagnosa Penyakit Kulit Pada Manusia Menggunakan Inferensi Forward Chaining Dan Certainty Factor
XMLKulit merupakan lapisan terluar pada tubuh manusia yang juga merupakan organ terbesar pada tubuh. Kulit memiliki peran penting dalam kehidupan dan kesehatan, yakni sebagai pertahanan utama dari berbagai ancaman penyakit dan perlindungan bagi tubuh dari rusaknya kulit yang diakibatkan oleh kuman dan virus serta pengaruh lingkungan [1]. Masyarakat sering kali mengabaikan kesehatan kulit, sehingga menyebabkan berbagai penyakit kulit, seperti Dermatitis, Scabies, Tinea, Herpes Zoster, Impetigo krustosa, Impetigo Bulosa, Furunkel dan Tinea versicolor. Penyakit kulit tidak boleh diremehkan begitu saja, oleh sebabnya pasien perlu konsultasi mengenai kulit dengan ahli atau pakar kulit. Namun adapun kendala dari seorang pakar dengan keterbatasan daya ingat akibat faktor usia, stamina kerja yang kurang stabil, serta pasien yang banyak hingga membuat pakar menjadi kewalahan. Untuk mengatasi masalah yang mungkin terjadi, maka diperlukan sebuah sistem untuk menganalisis dan merekomendasi suatu rangkaian tindakan kepada pasien. Dari hasil penelitian menggunakan 8 penyakit dan 28 gejala, diketahui bahwa metode Forward Chaining dan Certainty Factor mampu diterapkan dalam mendiagnosis gejala awal pada pasien penyakit kulit berdasarkan hasil pengujian sistem dengan 67 kasus dan didapatkan akurasi sebesar 95%.
Kata Kunci: Sistem Pakar, Kulit, Forward Chaining, Certainty Factor
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis |
Yolanda Alfionita Lellie - Personal Name
|
Student ID |
1706080022
|
Dosen Pembimbing |
DERWIN RONY SINA - 198007162008121002 - Dosen Pembimbing 1
|
Penguji |
Derwin Rony Sina - 198007162008121002 - Ketua Penguji
Emerensye Sofia Yublina Pandie - 197902212005012002 - Penguji 1 Sebastianus Adi Santoso Mola - 198003202008121001 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
55201
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Ilmu Komputer
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2022 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
552.01 Lel I
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |