FAKTOR PENYEBAB LANSIA TINGGAL DI UPT KESEJAHTERAAN SOSIAL LANJUT USIA BUDI AGUNG KUPANG (Studi Kasus Di Panti Sosial Budi Agung Kupang)

Detail Cantuman

Skripsi

FAKTOR PENYEBAB LANSIA TINGGAL DI UPT KESEJAHTERAAN SOSIAL LANJUT USIA BUDI AGUNG KUPANG (Studi Kasus Di Panti Sosial Budi Agung Kupang)

XML

Manusia dalam hidupnya mengalami perkembangan dalam serangkaian periode yang berurutan, mulai dari periode prenatal hingga lansia. Semua individuix
mengikuti pola perkembangannya dengan pasti. Setiap masa yang dilalui merupakan tahap-tahap yang saling berkaitan dan tidak dapat diulang kembali.
Hal-hal yang terjadi di masa awal perkembangan individu akan memberikan pengaruh terhadap tahap-tahap selanjutnya. Salah satu tahap yang akan dilalui
oleh individu tersebut adalah masa lanjut usia atau sering disebut lansia, dimana masa lansia berlangsung dari usia 65 tahun sampai meninggal.Masalah pokok dalam penelitian ini adalah faktor-faktor apa saja yang menjadi penyebab lansia tinggal di UPT Kesejahteraan Sosial Lanjut Usia Budi Agung Kupang? Adapun tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui dan mendeskripsikan faktor-faktor yang menjadi penyebab lansia tinggal di UPT Kesejahteraan Sosial Lanjut Usia Budi Agung Kupang. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah Teori Struktural Fungsional oleh Robert K.Merton. Metode penelitian yaitu kualitatif, dengan teknik yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling. Jumlah informan dalam penelitian ini sebanyak 10 orang.Teknik pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan menggunakan langkah-langkah yaitu reduksi data, penyajian data dan pengambilan kesimpulan. Berdasarkan hasil penelitian, ditemukan bahwa ada dua faktor yang menyebabkan lansia tinggal di Panti Sosial Budi Agung Kupang. Kedua faktor tersebut adalah eksternal dan internal. Faktor internal lansia tinggal di panti merupakan faktor perubahan struktur keluarga, faktor sosialisasi lansia dan faktor tidak ingin merepotkan anak. Faktor yang kedua adalah faktor eksternal yaitu faktor tidak ada yang memperhatikan, faktor bermasalah dengan keluarga serta faktor pelayanan dan fasilitas panti. Berdasarkan hasil penelitian faktor yang dominan menjadi alasan lansia tinggal di UPT Kesejahteraan Sosial Lanjut Usia Budi Agung Kupang adalah faktor intern yaitu faktor dalam diri lansia dan point ynag paling banyak adalah tidak ingin merepotkan anak salah satu alasan yang melatar belakangi timbulnya faktor tersebut adalah karena lansia merasa menjadi beban bagi anaknya apalagi kalau anaknya sudah memiliki keluarga, selain harus mengurus dan menafkahi keluarganya anaknya juga harus mengurus dirinya yang sudah berusia lanjut sehingga mereka memutuskan untuk tinggal di Panti saja.Adapun
saran peneliti sebagai berikut: kepada para lansia, diharapkan agar lebih semangat dalam menjalani kehidupan di Panti, perbanyak ibadah agar lebih dekat kepada Tuhan dan melakukan kegiatan-kegiatan yang positif. Kepada UPT Kesejahteraan Sosial Lanjut Usia Budi Agung, meningkatkan jumlah kegiatan lansia di Panti agar mereka tidak merasa jenuh dan banyak menghabiskan waktu dikamar. Kepada pegawai Panti, agar lebih meningkatkan perhatian kepada para lansia seperti sering menyapa dan bercengkrama dengan mereka. Kepada keluarga untuk lebih memperhatikan orang tua meskipun tinggalnya berbeda, agar relasi antara orang tua dengan anak tetap baik.


Detail Information

Item Type
Penulis
HILDA TASINA C. JANUAR - Personal Name
Student ID
1803030164
Dosen Pembimbing
Aelshtri Ndandara - 1983080120091220006 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Susana C L Pellu - 197110222005012001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
69201
Edisi
Published
Departement
Sosiologi
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
692.01 Jan F
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA