ANALISIS PENGELOLAAN KEUANGAN BUMDES NOSO PEKKENG DALAM MENINGKATKAN PENDAPATAN MASYARAKATDI DESA NGGOLOMBAY, KABUPATEN NAGEKEO

Detail Cantuman

Skripsi

ANALISIS PENGELOLAAN KEUANGAN BUMDES NOSO PEKKENG DALAM MENINGKATKAN PENDAPATAN MASYARAKATDI DESA NGGOLOMBAY, KABUPATEN NAGEKEO

XML

Pengelolaan keuangan Desa adalah keseluruhan kegiatan yang meliputi perencanaan, pelaksanaan, penatausahan, pelaporan dan pertanggungjawaban. Pendapatan masyarakat adalah arus uang yang mengalir dari pihak dunia usaha kepada masyarakat dalam bentuk upah, gaji, bunga, sewa dan laba. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengelolaan keuangan BUMDes di desa Nggolombay, Kabupaten Nagekeo dan untuk mengetahui pendapatan masyarakat di desa Nggolombay. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukan Jika mendapat dana maka BUMDes Nosso Pekkeng akan mulai dengan perencanaan membuat Rancangan Anggaran Biaya Pelaksanaan di BUMDes Noso Pekkeng itu jika mendapat dana maka dana akan langsung diberikan oleh bendahara BUMDes kepada setiap unit usaha kemudian digunakan sesuai dengan kebutuhan unit usaha. Penatausahaan dan Pelaporan di BUMDes Noso Pekkeng itu penatausahaan hanya berupa pembukuan mengenai penerimaan dan pengeluaran dana,
sedangkan untuk pelaporan itu akan dibuat dengan menggabungkan semua laporan menjadi satu dan sesuai dengan yang telah direncanakan sebelumnya dan dituangkan kedalam laporan pertanggungjawaban Dan dalam pertanggungjawaban itu berupa laporan pertanggungjawaban yang dibuat kemudian diberikan kepada BPD dan kementrian Desa, setelah itu disampaikan kepada masyarakat desa Nggolombay pada musyawarah desa. Namun jika tidak mendapat dana maka BUMDes Noso Pekkeng hanya melakukan pertanggungjawaban saja. Pendapatan masyarakat semenjak adanya BUMDes mengalami kenaikan. Biasanya dulu ada yang pendapatan kecil namun semenjak ada BUMDes meningkat. Dengan begini kesejateraan masyarakat dirasakan oleh masyarakat di desa Nggolombay. Selain itu BUMDes Noso Pekkeng juga mendorong masyarakat untuk memulai usaha baru sesuai potensi masyarakat. Dampak lainnya meningkatkan pendidikan lebih baik kedepanya dan masyarakat desa Nggolombay merasakan kenaikan pendapatan setelah adanya BUMDes Noso Pekkeng.


Detail Information

Item Type
Penulis
Student ID
1710030093
Dosen Pembimbing
PETRUS EMANUEL DE ROZARI - 196307031989011001 - Dosen Pembimbing 1
WEHELMINA MARIANA NDOEN - 196205201989012002 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Petrus Emanuel De Rozari - 196307031989011001 - Ketua Penguji
Wehelmina Mariana Ndoen - 196205201989012002 - Penguji 1
Paulina Yuritha Amtiran - 197506252009122002 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
61201
Edisi
Published
Departement
Manajemen
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
612.01 Lon M
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA