Skripsi
PENGARUH KONSENTRASI HORMON IAA DAN LAMA PERENDAMAN TERHADAP PERKECAMBAHAN BENIH TERUNG UNGU (Solanum melongena L )
XMLPenelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian konsentrasi hormone IAA, lama perendaman dan kombinasi hormone IAA serta lama perendaman terhadap perkecambahan benih terung ungu (solanum melongena L). Penelitian ini telah dilakukan sejak bulan Desember 2021 sampai bulan Januari 2022 yang bertempat di Laboratorium Pendidikan Biologi, FKIP UNDANA Kupang. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen dan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan percobaan Faktorial yang terdiri dari 2 faktor. Faktor pertama adalah konsentrasi hormon IAA (K) dengan 4 taraf yaitu K0 (kontrol), K1 (konsentrasi 25%), K2 (konsentrasi 50%), K3 (konsentrasi 75%). Sedangkan faktor kedua adalah lama perendaman (P) 3 taraf yaitu P1 (30 menit), P2 (1 jam) dan P3 (2 jam), sehingga terdapat 12 kombinasi perlakuan. Tiap kombinasi dilakukan pengulangan sebanyak 3 kali, sehingga terdapat 36 unit pengamatan. Hasil pengamatan terhadap pemberian konsentrasi IAA dan lama perendaman menunjukkan nilai rata-rata teringgi terung ungu (Solanum melongena L) yaitu pada kombinasi perlakuan K2P2 (IAA 50% dan perendaman 1 jam) menghasilkan jumlah daun dan tinggi plumula tertinggi sedangkan kombinasi perlakuan K1P1(IAA 25% dan perendaman 30 menit) untuk jumlah panjang akar tertinggi. Data dianalisis menggunakan analisis sidik ragam (ANOVA). Apabila terdapat beda nyata (Fhitung > Ftabel) maka akan dilanjutkan dengan uji lanjut BNT pada taraf 5%.Data hasil perhitungan analisis sidik ragam (ANAVA) menunjukkan bahwa Fhitung > Ftabel pada perlakuan konsentrasi IAA pada parameter jumlah daun, tinggi plumula dan Panjang Radikula, sedangkan Fhitung < Ftabel pada perlakuan lama perendaman untuk parameter jumlah daun dan tinggi plumula. Nilai Fhitung > Ftabel pada perlakuan kombinasi IAA dan lama perendaman pada parameter panjang radikula. Data hasil uji ANAVA kemudian di uji lanjut BNT. Data menunjukkkan bahwa pemberian konsentrasi IAA berpengaruh terhadap pertambahan jumlah daun, tinggi plumula dan panjang radikula kecambah terung ungu (Solanum melongena L)dan lama perendaman tidak berpengaruh terhadap pertambahan jumlah daun dan tinggi plumula, namun berpengaruh terhadap pertambahan panjang radikula tanaman terung ungu (Solanum melongena L ) dan interaksi perlakuan hormone IAA dan lama perendaman tidak berpengaruh terhadap pertambahan jumlah daun dan tinggi plumula, namun berpengaruh terhadap panjang radikula tanaman terung ungu (Solanum melongena L ).
Kata kunci : Konsentrasi hormon IAA,Lama perendaman, Perkecambahan, Terung ungu (Solanum melongena L)
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis |
MARIA ANGELA BENU - Personal Name
|
Student ID |
1701040009
|
Dosen Pembimbing | |
Penguji |
Nikmah - 196410231990012001 - Ketua Penguji
PAULUS TAEK - - Penguji 1 Yusnaeni - 197502032000122001 - Penguji 2 |
Kode Prodi PDDIKTI |
84205
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Pendidikan Biologi
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2022 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
842.05 BEN P
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |