Perilaku Mahasiswa Pengguna Telegram (Studi Fenomenologi Pada Mahasiswa Prodi Ilmu Komunikasi Undana)

Detail Cantuman

Skripsi

Perilaku Mahasiswa Pengguna Telegram (Studi Fenomenologi Pada Mahasiswa Prodi Ilmu Komunikasi Undana)

XML

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui aktivitas mengakses media sosial telegram dan perilaku serta motif dari mahasiswa Prodi Ilmu Komunikasi Undana dalam menggunakan media sosial telegram. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif dengan menggunakan metode fenomenologi. Teori yang digunakan adalah teori ketergantungan media. Informan dalam penelitian ini adalah mahasiswa Prodi Ilmu Komunikasi Undana yang menggunakan media sosial telegram dan dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik kuisioner, wawancara, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukan aktivitas mengakses media sosial telegram oleh mahasiswa yang dimulai pada pagi hingga malam hari yang didasari oleh keperluan pribadi mahasiswa yakni untuk mencari informasi, untuk berkomunikasi dengan orang lain, belajar, dan mendownload serta menonton drama, film, ataupun series. Perilaku yang muncul dari penggunaan media sosial telegram oleh mahasiswa berdasarkan maksud dan tujuan serta motivasi mereka ialah memiliki jadwal rutin untuk mengakses telegram, lebih memilih tontonan melalui telegram dibandingkan aplikasi berbayar, interaksi sosial lebih luas tanpa mengenal ruang dan waktu, serta memilih menggunakan telegram untuk mengirimkan file berukuran besar dibandingkan whatsapp. Dan motif mahasiswa dalam menggunakan media sosial telegram didasari atau didorong oleh motif informasi, interaksi sosial, dan motif hiburan.
Kata kunci : Perilaku, Media Sosial, Mahasiswa, Telegram


Detail Information

Item Type
Penulis
Intan Puspita Sari - Personal Name
Student ID
1803050070
Dosen Pembimbing
Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
70201
Edisi
Published
Departement
Ilmu Komunikasi
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
702.01 ARI P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA