Kajian Pemanfaatan Kombinasi Air Cucian Beras Putih Dan Cangkang Telur Ayam Terhadap Pertumbuhan Dan Hasil Tanaman Seledri (Apium graveolens L.)

Detail Cantuman

Skripsi

Kajian Pemanfaatan Kombinasi Air Cucian Beras Putih Dan Cangkang Telur Ayam Terhadap Pertumbuhan Dan Hasil Tanaman Seledri (Apium graveolens L.)

XML

Tujuan penelitian ini adalah 1. Untuk mengetahui pengaruh kombinasi air limbah cucian beras dan cangkang telur ayam terhadap pertumbuhan dan hasil tanaman seledri. 2. Untuk mendapatkan perlakuan kombinasi air limbah cucian beras dan cangkang telur ayam yang memberikan pertumbuhan dan hasil tanaman seledri terbaik. Penelitian ini menggunakan Racangan Acak Lengkap (RAL). Perlakuan yang di uji adalah sebagai berikut: A0 = Tanpa pemberian limbah air cucian beras dan cangkang telur ayam (kontrol); A1 = Air limbah cucian beras 50 ml air dan cangkang telur 15 gram; A2 = Air limbah cucian beras 100 ml air dan cangkang telur 15 gram; A3 = Air limbah cucian beras 150 ml air dan limbah cangkang telur 15 gram; A4 = Air limbah cucian beras 50 ml air dan limbah cangkang telur 20 gram; A5 =Air limbah cucian beras 100 ml air dan limbah cangkang telur 20 gram; A6 = Air limbah cucian beras 150 ml air dan limbah cangkang telur 20 gram; A7 = Air limbah cucian beras 50 ml air dan limbah cangkang telur 25 gram; A8 =Air limbah cucian beras 100 ml air dan limbah cangkang telur 25 gram; A9 =Air limbah cucian beras 150 ml air dan limbah cangkang telur 25 gram. Setiap kombinasi perlakuan di uji dengan 6 kali sehingga di peroleh 60 unit percobaan. Variabel yang diamati adalah tinggi tanaman (cm), jumlah tangkai batang, jumlah daun, dan berat brangkasan segar (g). Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1. Kombinasi limbah air cucian beras putih dan cangkang telur ayam berpengaruh nyata terhadap tinggi tanaman, jumlah tangkai batang jumlah daun, dan berat brangkasan segar tanaman. 2. Kombinasi limbah air cucian beras putih 50 ml dan cangkang telur ayam 20 gram memberikan hasil terbaik terhadap tinggi tanaman, jumlah tangkai batang, jumlah daun dan berat brangkasan segar tanaman seledri, masing-masing adalah 38,72 cm 26,17 tangkai, 91,33 helai dan 47,17 gram.

Kata kunci : Limbah Air Cucian Beras Putih, Cangkang Telur Ayam, Seledri


Detail Information

Item Type
Penulis
JECHONIA UMBU KAWUJI - Personal Name
Student ID
1604060172
Dosen Pembimbing
YOSEFINA R Y GANDUT - 196407171988032001 - Dosen Pembimbing 1
Shirly S. Oematan - 196311051987032001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Yosefina R Y Gandut - 196407171988032001 - Ketua Penguji
Shirly S. Oematan - 196311051987032001 - Penguji 1
oema - - Penguji 1
Antonius S S Ndiwa - 196705101993031002 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
54211
Edisi
Published
Departement
AGROTEKNOLOGI
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
542.11 KAW K
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA