PERTIMBANGAN PUTUSAN HAKIM TERHADAP RESIDIVIS PELAKU TINDAK PIDANA PEMERKOSAAN DI KABUPATEN SIKKA STUDI KASUS PENGADILAN NEGERI MAUMERE

Detail Cantuman

Skripsi

PERTIMBANGAN PUTUSAN HAKIM TERHADAP RESIDIVIS PELAKU TINDAK PIDANA PEMERKOSAAN DI KABUPATEN SIKKA STUDI KASUS PENGADILAN NEGERI MAUMERE

XML

Penelitian ini bertujuan (1) Mengetahui alasan residivis melakukan tindak pidana pemerkosaan. (2) Mengetahui dasar pertimbangan hakim dalam membuat putusan terhadap residivis pelaku tindak pidana pemerkosaan. Untuk mengetahui hal tersebut, maka peneliti menggunakan metode penelitian empiris dengan pendekatan masalah secara yuridis empiris yaitu penelitian yang berdasarkan pada peraturan perundang-undangan dan putusan pengadilan yang didasarkan pada fakta dan kenyataan yang ditemukan di lapangan. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan, peneliti menganalisis bahwa: pertama, faktor utama residivis melakukan tindak pidana pemerkosaan adalah faktor internal dan faktor eksternal. Faktor internal tersebut meliputi: pelaku residivis memiliki kontrol diri yang lemah, memiliki niat untuk mengulangi kembali tindak pidana yang sama, merasa ketagihan, beranggapan bahwa tindakan tersebut merupakan suatu habbit/ kebiasaan dan hukuman pidana yang diberikan sebelumnya kurang berat. Sedangkan faktor eksternal yang menjadi pendorong residivis melakukan tindak pidana pemerkosaan adalah faktor lingkungan, pendidikan, dan pola pembinaan yang kurang tepat selama berada dalam masa tahanan. Kedua, yang menjadi dasar pertimbangan Majelis Hakim dalam membuat putusan adalah mengkaji dari sifat yuridis dan non yuridis, serta melihat hal-hal yang meringankan dan memberatkan terdakwa. Produk hukum terkait residivis belum dikemas secara khusus dan pengaturan yang ada dalam KUHP masih terbatas. Sehubungan dengan itu, disarankan agar pemerintah dapat membuat aturan baru yang lebih tegas sehingga dapat memberikan efek jera terhadap residivis pelaku tindak pidana pemerkosaan.

Kata Kunci: Residivis, Tindak Pidana, Pemerkosaan, Hakim.


Detail Information

Item Type
Penulis
Student ID
1802010042
Dosen Pembimbing
ISHAK ALFRED TUNGGA - 196005181988031001 - Dosen Pembimbing 1
RESOPIJANI - 196109071989012001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Reny Rebeka Masu - 196302031990032002 - Ketua Penguji
Ishak Alfred Tungga - 196005181988031001 - Penguji 1
A Resopijani - 196109071989012001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
74201
Edisi
Published
Departement
ILMU HUKUM
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
742.01 LEW P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA