Skripsi
Persepsi Guru SD Gugus Teratai Kecamatan Kota Atambua tentang Pembelajaran dalam Kurikulum 2013
XMLSkripsi oleh Adeline Bernadethe Fience Putri, NIM 1801140051, dengan judul
“Persepsi Guru SD Gugus Teratai Kecamatan Kota Atambua tentang Pembelajaran dalam
Kurikulum 2013. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana persepsi guru
di Gugus Teratai Kecamatan Kota Atambua tentang pembelajaran dalam kurikulum
2013? Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui persepsi guru tentang pembelajaran
dalam kurikulum 2013. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah kualitatif
dengan pendekatan naratif dan teknik pengumpulan data yang digunakan dalam
penelitian adalah observasi dan wawancara, sedangkan informan penelitian adalah guru
SD yang berada di Gugus Teratai yang berjumlah 10 orang, dan teknik analisis data
terdiri dari pengumpulan data, reduksi data, penyajian data, penarikan kesimpulan dan
verifikasi.
Penelitian ini dilaksanakan di Gugus Teratai Kecamatan Kota Atambua, yang
terdiri dari SD Inpres Tanah Merah I, SD Inpres Tanah Merah II, SD Inpres Tenukiik, SD
Santa Angela, dan MI Al-Islamiyah Atambua. Hasil penelitian menunjukkan bahwa guru
memiliki persepsi yang positif dan negatif terhadap pembelajaran dalam kurikulum 2013.
Pada persepsi positif diketahui guru-guru siap dengan kurikulum 2013, yakni: 1) guru
merasa terbantu disebabkan oleh muatan pelajaran yang sudah terintegrasi yang tidak
membutuhkan waktu saat penjelasan per mata pelajaran. 2) Kurikulum 2013 memacu
guru untuk berpikir bagaimana menerangkan muatan pelajaran yang ada. 3) Ada guru
yang mampu menganalisis kurikulum, memahami KD, dan menetapkan indikator sesuai
KD. 4) Tujuan pembelajaran yang dirumuskan terlihat jelas, yakni memuat aspek
audience, behavior, cognitive, dan degree. Kurikulum 2013 menimbulkan persepsi
negatif diketahui sebagai berikut : 1) beberapa guru belum memahami analisis kurikulum
2013 yang memuat aspek spiritual, sosial, pengetahuan, dan keterampilan. 2) Dalam
persiapan yang dilakukan oleh guru berkaitan dengan manajerial kurikulum 2013, pada
saat penyusunan rencana pelaksanaan pembelajaran (RPP) terlihat beberapa guru masih
mengadopsi RPP dari tempat lain yang terdapat di internet. 3) Kolaborasi mata pelajaran
oleh sebagian guru belum dilakukan dengan baik sesuai muatan pembelajaran kurikulum
2013. 4) Sebagian guru belum menganalisis kompetensi inti (KI) dan kompetensi dasar
(KD) dengan baik untuk menetapkan indikator, guru belum memahami tentang kata kerja
operasional yang tepat dengan KD yang termuat pada indikator pencapaian kompetensi,
tujuan pembelajaran yang disusun belum dirumuskan secara baik dan belum mencapai
target yang diinginkan, muatan pembelajaran yang terdapat pada kurikulum 2013 belum
tertata dan dikuasai dalam keterhubungannya. 5) Dalam pelaksanaan pembelajaran,
penguasaan dan pemaparan materi yang diberikan guru tidak terlalu rinci dan terbatas
pada buku panduan, penyampaian materi tidak mendalam karena terbatas pada waktu
pembelajaran di mana pembelajaran tidak hanya mencakup satu mata pelajaran. Media
pembelajaran yang ada disiapkan dan dibuat oleh guru disesuaikan dengan materi belajar
pada hari tersebut. Evaluasi yang dilakukan guru diukur berdasarkan tugas rumah yang
diberikan, ulangan, dan ujian semester.
Berdasarkan hasil penelitian, maka dapat disimpulkan bahwa terdapat persepsi
negatif yang mendominasi tentang pembelajaran kurikulum 2013. Hal ini dilihat dari
pemahaman guru mengenai analisis kurikulum 2013 sehingga masih mengalami kesulitan
saat manajerial kurikulum dan pelaksanaan pembelajaran di kelas.
Kata Kunci: persepsi guru, pembelajaran, dan kurikulum 2013
Detail Information
Item Type | |
---|---|
Penulis |
Adeline Bernadethe Fience Putri - Personal Name
|
Student ID |
1801140051
|
Dosen Pembimbing |
SILVESTER P. TANEO - 196011261988031005 - Dosen Pembimbing 1
Sarah Nurhabibah - 199411272019032024 - Dosen Pembimbing 2 |
Penguji | |
Kode Prodi PDDIKTI |
86206
|
Edisi |
Published
|
Departement |
Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
|
Kontributor | |
Bahasa |
Indonesia
|
Penerbit | UPT Perpustakaan Undana : Kupang., 2022 |
Edisi |
Published
|
Subyek | |
No Panggil |
86206
|
Copyright |
Individu Penulis
|
Doi |