TOKSISITAS BEBERAPA INSEKTISIDA NABATI ASAL DARATAN TIMOR TERHADAP (Crocidolomia pavonana) PADA TANAMAN KUBIS (Brassica oleracea)

Detail Cantuman

Skripsi

TOKSISITAS BEBERAPA INSEKTISIDA NABATI ASAL DARATAN TIMOR TERHADAP (Crocidolomia pavonana) PADA TANAMAN KUBIS (Brassica oleracea)

XML

Budidaya kubis seringkali menghadapi banyak kendala dalam meningkatkan
produktivitas baik dari segi kuantitas maupun kualitas. Salah satu kendala yang
dihadapi oleh petani adalah serangan Organisme Pengganggu Tumbuhan (OPT).
Salah satu OPT yang dapat merusak tanaman kubis adalah hama ulat krop
(Crocidolomia pavonana). Teknik pengendalian yang dapat diterapkan untuk
mengendalikan perkembangan dari hama ini adalah pengaplikasian pestisida
nabati pada tanaman kubis. Nusa Tenggara Timur khususnya di dataran Timor
memiliki berbagai jenis tumbuhan yang berpotensi sebagai pestisida nabati.
Penelitian ini telah dilaksanakan pada bulan Oktober hingga Desember 2021.
Penelitian ini disusun dengan Rancangan Acak Lengkap (RAL) dengan 15
perlakuan yaitu kontrol (aquades), daun kayu putih, kulit jeruk nipis, ciplukan,
daun brotowali, biji mindi, biji kesambi, daun mimba, paku resam, daun gamal,
akar tuba, putri malu, kulit jeruk manis, biji mahoni, biji kelor. Semua perlakuan
diuji pada konsentrasi yang sama yaitu 10%. Setiap perlakuan diulang sebanyak 5
kali. Peubah yang diamati dalam penelitian ini antara lain gejala kematian,
mortalitas larva, dan perkembangan larva pada setiap instar, yakni dari instar ke I
sampai instar ke IV. Data mortalitas dianalisis dengan menggunakan Uji Duncan
Multiple Range Test (DMRT) taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan perlakuan
daun gamal merupakan perlakuan terbaik karena dapat menghambat
perkembangan larva C. pavonana sampai pada instar ke III dan meningkatkan
mortalitas larva C. pavonana pada tanaman kubis (B. oleraceae) dengan nilai
rerata tertinggi yaitu 11.40 ekor. Gejala yang ditimbulkan yaitu larva tersebut
mengalami antifeedant (penghambat pertumbuhan), repellent (penolak serangga),
sulit untuk mencapai instar III, tidak ada nafsu makan, dan warna kulit kehitaman.
Kata Kunci : Toksisitas, Insektisida Nabati, Crocidolomia pavonana, Tanaman
Kubis


Detail Information

Item Type
Penulis
SONYA FRANSISKA NDOLU - Personal Name
Student ID
1704060166
Dosen Pembimbing
PETRONELLA SYAHYANTI NENOTEK - 197701022005012001 - Dosen Pembimbing 1
AGUSTINA ETIN NAHAS - 197508182014092001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Petronella Syahyanti Nenotek - 197701022005012001 - Ketua Penguji
Agustina Etin Nahas - 197508182014092001 - Penguji 1
Rika Ludji - 197506272005012002 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
54211
Edisi
Published
Departement
AGROTEKNOLOGI
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
542.11 NDO T
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA