Kelimpahan Dan Keanekaragaman Echinodermata Di Zona Intertidal Pantai Uiasa Kabupaten Kupang

Detail Cantuman

Skripsi

Kelimpahan Dan Keanekaragaman Echinodermata Di Zona Intertidal Pantai Uiasa Kabupaten Kupang

XML

Echinodermata merupakan hewan invertebrata yang memiliki habitat dari pantai hingga kedalaman sekitar 366 m. Hewan ini memiliki ciri yaitu hidup bebas, soliter, gerakan lamban dan tidak ada yang bersifat parasit dan memiliki peran penting dalam ekosistem laut dan bermanfaat sebagai salah satu komponen dalam rantai makanan, pemakan sampah organik dan hewan kecil lainnya. Penelitian dilakukan pada bulan September sampai Oktober 2021 di zona intertidal Pantai Uiasa. Pengambilan sampel dilaksanakan di Pantai Uiasa Kabupaten Kupang. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui jenis Echinodermata, kelimpahan dan keanekaragaman echinodermata. Penelitian ini telah di survei pada zona intertidal yang terbagi dalam 4 stasiun pengamatan dengan setiap stasiun terdiri dari 3 transek dan 5 plot. Data di analisis dengan menggunakan indeks keanekaragaman dan kelimpahan. Hasil penelitian ditemukan 9 jenis echinodermata dan 164 individu yang hidup yaitu Diadema setosum, Echinothrix calamaris, Tripneustus gratilla, Protoreaster nodosus, Archaster typichus, Linckia laevigata, Luidia australiae, Ophiriacha affinis dan Holothuroidea scabra. Indeks keanekaragaman Echinodermata yaitu 1,39 dikategorikan sedang dengan kelimpahan tertinggi sebesar 20,73 (Diadema setosum) dan kelimpahan terendah sebesar 5,48 (Holothuroidea scabra).

Kata kunci: Echinodermata, Kelimpahan, Keanekaragaman, Pantai Uiasa


Detail Information

Item Type
Penulis
Stela Magdalena Nope - Personal Name
Student ID
1606050081
Dosen Pembimbing
FRANSISKUS KIA DUAN - 196107271990031001 - Dosen Pembimbing 1
Andriani Ninda Momo Nope - 198209282008122001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Fransiskus Kia Duan - 196107271990031001 - Ketua Penguji
Kode Prodi PDDIKTI
46201
Edisi
Published
Departement
Biologi
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
462.01 Nop K
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA