Optimalisasi Good Corporate Governance Dalam Pengelolaan Perguruan Tinggi Pada Yayasan Swasti Sari Keuskupan Agung Kupang

Detail Cantuman

Tesis

Optimalisasi Good Corporate Governance Dalam Pengelolaan Perguruan Tinggi Pada Yayasan Swasti Sari Keuskupan Agung Kupang

XML

Penelitian ini bertujuan untuk menawarkan sebuah manajemen yang lebih baik antara Penyelenggara dan Pengelola berdasarkan Good Corporate Governance, dan menjadi refleksi bagi perubahan kerja sama yang lebih baik antara Yayasan Swasti Sari dengan STIPAS Keuskupan Agung Kupang yang merupakan satu perguruan tinggi di bawah naungan Yayasan Swasti Sari. Metode penelitian yang digunakan yakni pendekatan kualitatif dan deskriptif kuantitatif. pendekatan kualitatif. Penelitian kualitatif adalah suatu penelitian yang dilakukan untuk memahami fenomena tentang apa saja yang terjadi dan dialami oleh subjek penelitian. Untuk menunjang hasil wawancara, penulis memakai metode deskriptif kuantitatif yang bertujuan mendeskripsikan suatu fenomena, peristiwa, gejala dan kejadian yang terjadi secara factual, seitematis serta akurat. Fenomena yang dimaksud dalam penelitan ini adalah mengenai pelaksanaan prinsip-prinsip GCG pada yayasan swasti sari. Berdasarkan hasil penelitian ada lima bidang yang dinilai yakni: (1) hak dan kewajiban organ yayasan yang diberi bobot 20%, (2) kebijakan corporate governance yang diberi bobot 15%, (3) praktik-praktik corporate governance yang diberi bobot 30%, (4) pengungkapan (disclosure) yang diberi bobot 20%, dan (5) fungsi audit yang diberi bobot 15%. Kelima bidang ini diperinci lagi kedalam masing-masing aspek yang mengarah pada penilaian pelaksanaan prinsip-prinsip GCG pada yayasan. Bidang yang pertama untuk menilai pelaksanaan prinsip fairness akuntabilitas responsibilitas; bidang yang kedua untuk menilai pelaksanaan prinsip transparansi; bidang yang ketiga untuk menilai pelaksanaan prinsip akuntabilitas, responsibilitas, independensi, fairness; bidang yang keempat untuk menilai pelaksanaan prinsip aspek transparansi; dan bidang yang kelima untuk menilai pelaksanaan prinsip akuntabilitas. Secara umum hasil penilaian melalui skoring ini, menunjukkan bahwa Yayasan sudah cukup optimal dalam melaksankan GCG. Dilihat dari hasil skor yang menunjukan lebih dari angka tiga yakni 3,9; maka sebenarnya walaupun Yayasan bukan perusahaan profit, tetapi prinsip-prinsp Good Corporate Governance telah dilaksanakan.

Kata Kunci: Yayasan, Perguruan Tinggi, Good Corporate Governance


Detail Information

Item Type
Tesis
Penulis
Student ID
1811060006
Dosen Pembimbing
Aloysius Liliweri - 195706191981031001 - Dosen Pembimbing 1
BASRI K. - 19606141991031002 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Aloysius Liliweri - 195706191981031001 - Ketua Penguji
Ajis Salim Adang Djaha - 196404051990031004 - Penguji 1
Laurensius P Sayrani - 197802052006041001 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
87120
Edisi
Published
Departement
Pendidikan IPS
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
871.20 JEE O
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA