KARAKTERISTIK FISIKO-KIMIA BRIKET BIOARANG CAMPURAN ARANG KOTORAN KAMBING DAN MAYANG LOTAR

Detail Cantuman

Skripsi

KARAKTERISTIK FISIKO-KIMIA BRIKET BIOARANG CAMPURAN ARANG KOTORAN KAMBING DAN MAYANG LOTAR

XML

Penelitian bertujuan mengkaji karakteristik fisiko-kimia briket bioarang campuran arang kotoran kambing dan mayang lontar. Materi yang digunakan adalah arang kotoran kambing, arang mayang lontar dan tapioka. Penelitian menggunakan Rancangan Acak Lengkap dengan 4 perlakuan dan 4 ulangan. Perlakuan tersebut adalah P1 = arang kotoran kambing 25% + arang mayang lontar 75%, P2 = arang kotoran kambing 50% + arang mayang lontar 50%, P3 = arang kotoran kambing 75% + arang mayang lontar 25%, P4 = arang kotoran kambing 100% tanpa arang mayang lontar. Variabel yang diteliti adalah rendemen briket, densitas, kadar air, kadar abu dan nilai kalor. Hasil sidik ragam menunjukkan campuran arang kotoran kambing dan mayang lontar memberikan pengaruh yang sangat nyata (P<0,01) terhadap kadar air dan abu, tetapi tidak nyata (P>0,05) terhadap rendemen, densitas dan nilai kalor. Disimpulkan bahwa semakin banyak arang kotoran kambing menghasilkan briket dengan kadar air dan kadar abu yang meningkat, sedangkan rendemen, densitas dan nilai kalor cenderung sama. Karakteristik fisiko-kimia briket bioarang terbaik didapatkan pada campuran arang kotoran kambing 50% dan mayang lontar 50%.

Kata Kunci: bioarang, briket, karakteristik fisiko-kimia, kotoran kambing dan mayang lontar


Detail Information

Item Type
Penulis
Student ID
1805030259
Dosen Pembimbing
TWENFOSEL OCSIERLY DAMI DATO - 196110241986012001 - Dosen Pembimbing 1
GRACE MARANATHA - 196703021992032001 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Twenfosel Ocsierly Dami Dato - 196110241986012001 - Ketua Penguji
Grace Maranatha - 196703021992032001 - Penguji 1
Yakob Robert Noach - 196402241999003100 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
54231
Edisi
Published
Departement
Fakultas Peternakan, Kelautan dan Perikanan
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
542.31 Ama K
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA