Kajian Pembelajaran Berbasis Aplikasi Software Matematika Pada Materi Grafik Fungsi Trigonometri Dalam Pembelajaran Matematika Sekolah Menengah Atas

Detail Cantuman

Skripsi

Kajian Pembelajaran Berbasis Aplikasi Software Matematika Pada Materi Grafik Fungsi Trigonometri Dalam Pembelajaran Matematika Sekolah Menengah Atas

XML

Kajian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pembelajaran menggunakan media berbasis aplikasi software matematika pada materi grafik fungsi trigonometri tingkat Sekolah Menengah Atas. Penelitian dilakukan untuk mengetahui bagaimana cara pembelajaran matematika berbasis aplikasi software matematika untuk materi menggambar grafik fungsi trigonometri. Metode yang digunakan dalam penulisan ini yaitu kajian pustaka, yang dilakukan dengan menelusuri berbagai pustaka acuan berupa buku, dan artikel atau jurnal. Basis data sumber pustaka yang digunakan adalah Google Scholar dan Research Gate, dengan referensi-referensi yang digunakan terkait dengan aplikasi software matematika dengan pembelajaran menggambar grafik fungsi trigonometri Berdasarkan penelitian yang dikaji dapat peneliti amati bahwa baik dalam pembelajaran yang dilakukan secara konvensional masih tergolong rendah dibandingkan dengan pembelajaran berbasis aplikasi software matematika, dalam penelitian ini efek dari penggunaan berbantuan aplikasi software matematika dalam menggambar grafik fungsi trigonometri dapat meningkatkan pemahaman siswa sehingga meningkatnya visualisasi dan berdampak positif bagi peserta didik. Temuan dari penelitian-penelitian yang telah dilakukan sebelumnya baik itu aplikasi software matematika, peneliti dapat menyarankan bahwa pembelajaran berbasis aplikasi software matematika baik itu software core math tools, autograph, geogebra dan geometer sketchpad dapat meningkatkan minat belajar peserta didik, pemahaman visual, dan efektif dalam belajar salah satunya pada materi menggambar grafik fungsi trigonometri.
Kata Kunci: Aplikasi software matematika (core math tools, geogebra, autograph, geometer’s sketchpad), trigonometri 


Detail Information

Item Type
Penulis
ARDI ELIA BANAMTUAN - Personal Name
Student ID
1601030044
Dosen Pembimbing
Penguji
Juliana M H Nenohai - 196407021993032005 - Penguji 1
Irna K. S. Blegur - - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
84202
Edisi
Published
Departement
Pendidikan Matematika
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
842.02 Ban K
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA