UPAYA PENEGAKAN HUKUM SERTA KENDALA YANG DIHADAPI APARAT KEPOLISIAN RESORT KUPANG KOTA DALAM MENANGANI KASUS PENCURIAN KENDARAAN BERMOTOR

Detail Cantuman

Skripsi

UPAYA PENEGAKAN HUKUM SERTA KENDALA YANG DIHADAPI APARAT KEPOLISIAN RESORT KUPANG KOTA DALAM MENANGANI KASUS PENCURIAN KENDARAAN BERMOTOR

XML

Fyctorino Wilson Selly, Upaya Penegakan Hukum serta Kendala yang dihadapi Aparat Kepolisian Resort Kupang Kota dalam Menangani Kasus Pencurian Kendaraan Bermotor. Dibimbing oleh: Thelma S.M. Kadja selaku Pembimbing I dan Rosalind Angel Fanggi selaku Pembimbing II.
Salah satu bentuk kejahatan yang dari dulu hingga sekarang ini masih sering terjadi dan sangat mengganggu keamanan dan ketertiban masyarakat ialah kejahatan pencurian. Tindak pidana pencurian yang marak terjadi di Indonesia salah satunya adalah tindak pidana pencurian sepeda motor, kasus ini terjadi hampir di seluruh wilayah di Indonesia tak terkecuali di Propinsi Nusa Tenggara Timur khususnya di Kota Kupang.
Rumusan masalah yang diambil yaitu: (1) Apakah Upaya Penegakan Hukum yang dilakukan oleh Aparat Kepolisian Polres Kupang Kota Dalam Menangani Kasus Pencurian Kendaraan Bermotor? (2) Kendala yang Dihadapi Aparat Kepolisian Resort Kupang Kota Dalam Menangani Kasus Pencurian Kendaraan Bermotor. Metode penelitian ini adalah penelitian hukum Empiris atau penelitian hukum sosiologis, penelitian ini meninjau fungsi dari suatu hukum atau aturan dalam hal penerapannya diruang lingkup masyarakat.
Hasil Penelitian menunjukkan: (1) Adapun upaya penegakan hukum terhadap kasus pencurian kendaraan bermotor oleh Kepolisian Resor Kupang Kota yaitu upaya preemtif,upaya represif dan upaya preventif. (2) Dalam menyelesaikan kasus tersebut banyak kendala yang dialami oleh Aparat Kepolisian Resor Kupang antara lain Saksi, kurangnya kepedulian masyarakat, barang bukti, faktor waktu, faktor sarana atau fasilitas pendukung yang membuat penyidik mengalami kendala dalam mengungkap pelaku pencurian kendaraan bermotor.
Berdasarkan hasil penelitian tersebut, maka saran peneliti adalah untuk lebih optimalnya dalam melakukan penyidikan kasus pencurian kendaraan bermotor dan lebih banyak lagi membongkar kasus pencurian kendaraan bermotor di Kota Kupang. Selain itu, diharapkkan partisipasi yang baik dan juga tak acuh dari masayarakat dalam hal ini membantu pihak kepolisian dengan aturan yang sudah diberlakukan dan sudah sewajarnya jika masyarakat mulai meningkatkan kewaspadaan terhadap kendaraan motor miliknya, guna menyasati minimnya sistem pengaman dari pabrik masyarakat dapat menggunakan kunci ganda atau pengaman tambahan, Sehingga dapat meminimalisir terjadinya kejahatan pencurian kendaraan bermotor.


Detail Information

Item Type
Penulis
FYCTORINO WILSON SELLY - Personal Name
Student ID
1802010173
Dosen Pembimbing
Rosalind A, Fanggi, S.H.,M.H - 19811212200501 2 002 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Dr. Rudepel Petrus Leo, S.H., M.Hum - 19640612 199003 1 003 - Ketua Penguji
Dr. Thelma S.M Kadja, S.H.,M.H - 195810171988032001 - Penguji 1
Rosalind Angel Fanggi - 198112122005012002 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
74201
Edisi
Published
Departement
Ilmu Hukum
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
742.01 Sel U
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA