Profil Instagram Sebagai Perwujudan Eksistensi Diri Pada Kalangan Mahasiswa Sosiologi Fisip Undana Angkatan 2018

Detail Cantuman

Skripsi

Profil Instagram Sebagai Perwujudan Eksistensi Diri Pada Kalangan Mahasiswa Sosiologi Fisip Undana Angkatan 2018

XML

Mahasiswa Sosiologi FISIP Undana angkatan 2018 ini, menggunakan media instagram sebagai bentuk pembuktian diri seseorang itu ada. Terdapat pula beberapa mahasiswa yang menggunakan media instagram sebagai bentuk kepuasan diri akan profil yang ditampilkan agar memperoleh pengakuan diri dari orang lain. Hal inilah yang menunjukkan bahwa profil instagram sebagai wujud nyata eksistensi diri yang diciptakan. Masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana profil instagram sebagai perwujudan eksistensi diri pada kalangan mahasiswa FISIP Undana angkatan 2018. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui dan menganalisis profil instagram sebagai perwujudan eksistensi diri pada kalangan mahasiswa. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif dengan menggunakan teknik pengumpulan data yakni observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik penentuan informan melalui teknik purposive sampling, yakni informan yang dipilih sesuai dengan masalah yang diteliti. Informan dalam penelitian ini terdiri dari 10 mahasiswa pada program studi sosiologi. Sumber data diperoleh melalui dari data primer yaitu mahasiswa sosiologi Angkatan 2018 sedangkan data sekundernya diperoleh dari data dan dokumen-dokumen di program studi sosiologi yang kemudian dianalisis melalui tiga tahap yakni reduksi data, desplay data, dan verifikasi data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa profil instagram sebagai perwujudan eksistensi diri pada kalangan mahasiswa sosiologi FISIP Undana angkatan 2018 ini, memiliki tujuan dan motif dalam hal mendapatkan pengakuan diri dari orang lain dan kepuasan batin. Bentuk profil instagram yang ditampilkan berupa foto profil yang dipaparkan dalam account media Instagram yang dimiliki. Foto profil yang ditunjukkan tidak seseuai dengan keaslian diri atau realita sebenarnya karena mereka hanya ingin memuaskan diri dalam bermedia. Hal inilah yang menjadi pernyataan akan keberadaan diri mereka dianggap dan diakui kehadirannya oleh pengguna lain. Ada berbagai macam profil dan motif serta tujuan dalam media instagram yang memperlihatkan aspek kognisi, hiburan, kepentingan sosial, dan pelarian. Motif dan tujuan dalam bermedia inipun memiliki keterkaitan dengan teori yang digunakan peneliti yaitu teori uses and gratification yang membahas tentang apa yang dilakukan orang terhadap media. Kesimpulan yang dapat diambil peneliti ialah profil instagram yang ditampilkan itu beragam. Keanekaragaman motif ini mempengaruhi perwujudan eksistensi diri seseorang yang menampakkan keaslian diri maupun kepalsuan diri. Saran yang dapat peneliti sampailkan adalah mahasiswa diharapkan menggunakan instagram sebagai media komunikasi dan menggunakan instagram sebagai media belajar dalam mencari pengetahuan serta menambah relasi pertemanan yang baik.
Kata Kunci: Profil Instagram, Eksistensi Diri, Mahasiswa


Detail Information

Item Type
Skripsi
Penulis
Selviana Kofi - Personal Name
Student ID
1803030068
Dosen Pembimbing
HERMAN YOSEP UTANG - 196602212006041001 - Dosen Pembimbing 1
CHRISTINE ERIKA MEKA - 198501072008122004 - Dosen Pembimbing 2
Penguji
Herman Yosep Utang - 196602212006041001 - Ketua Penguji
Christine Erika Meka - 198501072008122004 - Penguji 1
Imanta I Peranginangin - 197408142005011002 - Penguji 2
Kode Prodi PDDIKTI
69201
Edisi
Published
Departement
Sosiologi
Kontributor
Bahasa
Indonesia
Penerbit UPT Perpustakaan Undana : Kupang.,
Edisi
Published
Subyek
No Panggil
692.01 Kof P
Copyright
Individu Penulis
Doi

Lampiran Berkas

LOADING LIST...



Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnya  XML Detail


SELAMAT DATANG DI REPOSITORY UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NUSA CENDANA